Dokter Ungkap Bahaya Makan Tahu Goreng Cabai Bubuk yang Viral di TikTok

Anna Maria Anggita - Jumat, 15 Desember 2023
Tren makan tahu goreng cabai bubuk viral di TikTok
Tren makan tahu goreng cabai bubuk viral di TikTok TikTok/ @asmr_275

Parapuan.co - Tahu goreng cabai bubuk jadi santapan yang kini sedang viral di TikTok.

Makanan ini viral di TikTok karena tahu yang digoreng panas-panas dan masih berminyak, dimasukkan ke bubuk cabai yang kemudian langsung disantap.

Berbagai food vlogger viral di TikTok pun menjajal tahu goreng cabai bubuk yang juga dikenal sebagai 'hahu hoheng' ini.

Tren tahu goreng cabai bubuk viral di TikTok.
Tren tahu goreng cabai bubuk viral di TikTok. TikTok/ @asmr_275

Sayangnya, tahu goreng cabai bubuk yang sedang viral ini kurang baik bagi kesehatan meskipun nikmat disantap.

Dokter viral di TikTok dengan akun @dionharyadi alias dr. Dion Haryadi pun mengingatkan warganet untuk lebih berhati-hati menyantap tahu goreng cabai bubuk.

"Hati-hati buat kamu yang mau ikutan challenge ini, maaf banget harus jadi yang paling enggak asik dulu nih ya buat tren ini," ujar dr. Dion Haryadi melalui video TikTok-nya.

@dionharyadi #stitch with @Asmr_275 ada yang udah ikutan? #edukasikesehatan #tipsdietsehat ♬ original sound - dr. Dion Haryadi

Berikut ini bahaya makan tahu goreng cabai bubuk seperti yang diperingatkan oleh dokter:

1. Melukai Area Mulut

Baca Juga: Viral di TikTok Teh Racikan Solo, ini Manfaat Konsumsi Teh untuk Kesehatan

Menurut dr. Dion Haryadi, tahu yang baru digoreng memiliki suhu yang sangat tinggi.

Apabila disantap langsung setelah baru diangkat dari penggorengan, berpotensi melukai mulut.

"Berbahaya sih enggak, tapi berpotensi melukai rongga mulutmu, lidah, langit-langit, dan juga tenggorokan," ujar dr. Dion.

2. Konsumsi Kalori Berlebihan

Dokter Dion mengingatkan warganet bahwa makanan yang digoreng itu punya kandungan kalori yang tinggi.

"Seperti yang kita ketahui, gorengan memiliki kalori yang lebih tinggi karena dalam proses masaknya menyerap minyak lebih banyak," terangnya.

Sebab, dari berbagai video viral di TikTok yang mengikuti tren makan tahu goreng cabai bubuk ini minyaknya terlihat masih menetes.

Tahu goreng panas tersebut tidak sempat ditiriskan terlebih dahulu, karena langsung diberi bubuk cabai.

Baca Juga: Cromboloni Viral di TikTok, Ini Rekomendasi Tempat Belinya di Jakarta

Alhasil minyak yang masih menempel di tubuh pun menambah kalori.

"Jadi ya jangan berlebihan makannya," anjuran dr. Dion Rahardi agar lebih mengontrol konsumsi gorengan.

3. Mengganggu Sistem Pencernaan

Kawan Puan juga harus tahu bahwa makan tahu goreng cabai bubuk ini tidak baik bagi pencernaan.

"Tambahan bubuk cabainya ya pasti bikin pedes banget, mungkin kamu tahan di lidah," terang dr. Dion.

Meksi tahan di lidah, belum tentu organ sistem pencernaan seperti lambung dan usus nyaman.

"Jadi yang punya masalah lambung, gerd harus hati-hati karena makanan yang terlalu pedas dan terlalu berminyak bisa memperparah kondisimu," paparnya.

"Makanan yang terlalu pedas juga bisa memicu diare di sebagian orang, jadi walaupun kuat di mulut belum tentu kuat di perut," pungkas dr. Dion.

Setelah mengetahui berbagai bahaya di atas, apakah Kawan Puan tetap tertarik makan tahu goreng cabai bubuk ini?

Baca Juga: Viral di TikTok, Bolehkah Cuci Ayam Pakai Sabun? Ini Kata Dokter

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!