Maka dari itu, untuk mengatasi masalah ini, dibutuhkan alat filtrasi yang mampu menyaring udara dan asap dalam dapur pada saat memasak.
Adapun salah satu rekomendasinya adalah dari MODENA yang kembali menghadirkan inovasi terbaru pada seri Purifier Hood.
Produk terbarunya ini merupakan penggabungan dua teknologi unggulannya, yaitu Cooker Hood dan Air Purifier.
"Produk ini untuk pertama kalinya diperkenalkan di Indonesia, yaitu sebuah produk hybrid yang menggabungkan kedua teknologi mutakhir antara Cooker Hood dan Air Purifier”, ujar Jimmy Tjan, Supply Chain Management Vice President MODENA.
MODEAN Purifier Hood series ini hadir dengan tujuh model, dan tersedia dalam 3 ukuran mulai dari 60, 70 dan 90 cm.
Seperti dijelaskan oleh Jimmy, bahwa seluruh tipe seri Purifier ini telah mengintegrasikan teknologi terkini dengan 5PureProtect.
Kelima langkah pemurnian tersebut adalah Grease-free Filter atau filter bebas minyak untuk menjaga kebersihan dapur yang dengan efisien menangkap uap minyak selama memasak yang intens.
Selanjutnya, Carbon Filter yang dapat menghilangkan bau tak diinginkan, menjaga dapur tetap harum.
Baca Juga: Ini Rekomendasi Obat Batuk yang Bisa Tingkatkan Daya Tahan Tubuh dari Titi Kamal