Dipakai untuk Sembunyikan Kekurangan, Ini Cara Hindari Kitten Fishing di Aplikasi Kencan

Arintha Widya - Rabu, 20 Desember 2023
Dipakai untuk Sembunyikan Kekurangan, Ini Cara Hindari Kitten Fishing di Aplikasi Kencan
Dipakai untuk Sembunyikan Kekurangan, Ini Cara Hindari Kitten Fishing di Aplikasi Kencan Freepik

Sedikit kebohongan di awal hubungan yang dilakukan pelaku kitten fishing bisa jadi membuat orang lain jadi tidak percaya.

Dan dalam sebuah hubungan, tindakan semacam ini membuat orang lain berpikir masih ada kebohongan-kebohongan kecil lain yang mungkin dilakukan di masa depan.

Sulit untuk memastikan apakah seseorang menuliskan profil dan deskripsi dirinya dengan benar sesuai kenyataan di aplikasi kencan.

Bagaimana pun juga, fakta sebenarnya akan kamu ketahui setelah kamu benar-benar bertemu mereka.

Namun, pendiri aplikasi kencan, Stephen Mansfield mengungkap ada trik khusus yang bisa kamu gunakan untuk mengenali orang yang melakukan kitten fishing.

"Ada beberapa tanda peringatan yang harus kamu waspadai yang menunjukkan kamu sedang dipancing," kata Stephen Mansfield.

Hal pertama menurut Stephen, yaitu intuisimu merasa bahwa ada yang tidak beres dan dilebih-lebihkan dari profil si dia.

"Percayalah pada instingmu. Jika seseorang terdengar terlalu bagus untuk jadi nyata, berarti tidak bisa jadi nyata," imbuh Stephen.

Kedua, si dia tidak pernah menjelaskan dirinya secara mendetail dan lebih mendalam selama berkenalan.

Baca Juga: Ini Peran Sahabat untuk Membantu Mendapatkan Match di Aplikasi Kencan

Sumber: Glamour Magazine
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru