Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Senin (25/12/2023).
Mulai dari hal yang perlu dihindari saat anak demam.
Hingga lima kuliner khas nusantara yang disajikan saat Natal.
1. Orang Tua Perlu Tahu, Ini 3 Hal yang Perlu Dihindari saat Anak Demam
Meski umum dialami, sebagian orang tua pasti merasa khawatir ketika anak terserang demam.
Demam merupakan kondisi saar suhu tubuh mengalami peningkatan hingga lebih dari 38 derajat celsius.
Biasanya, demam menunjukkan tanda adanya penyakit atau masalah kesehatan tertentu.
Oleh karena itu, penting bagi orang tua untuk tidak menyepelekan demam pada anak.
Baca Juga: 3 Fakta Nyamuk Wolbachia, Apa Benar Bisa Mencegah Penyebaran DBD?
2. ASI Berikan Kecukupan Gizi Pada Bayi, Perlukah Tambahan Susu Formula?
Air Susu Ibu (ASI) merupakan asupan pertama yang diterima oleh bayi setelah lahir.
ASI menjadi makanan tunggal bayi hingga enam bulan.
Tidak berhenti di usia enam bulan, pemberian ASI ekslusif pada bayi disarankan selama dua tahun.
Akan tetapi setelah usia enam bulan, bayi sudah diberikan makanan pendamping ASI (MPASI).
Pemberian ASI eksklusif selama enam bulan ini jadi satu-satunya asupan yang dapat diberikan pada bayi.
Namun, pada kasus-kasus tertentu ada orang tua yang harus memberikan tambahan produk pengganti ASI seperti susu formula.
Baca Juga: Mengenal Galaktorea, Keluarnya ASI di Luar Masa Kehamilan dan Menyusui
3. 5 Kuliner Khas Nusantara yang Disajikan saat Perayaan Hari Natal
Salah satu cara seru untuk merayakan Hari Natal adalah dengan menyantap kuliner khas Nusantara.
Selain nikmat, menikmati kuliner khas Nusantara saat perayaan Hari Natal juga meningkatkan hubungan emosional antar anggota keluarga.
Lantas, apa saja menu kuliner khas Nusantara yang bida dinikmati saat perayaan Hari Natal?
Yuk, simak ulasan lengkapnya!
Klappertart
Kawan Puan tentu tak asing dengan klappertart.
Klappertart merupakan makanan khas Manado yang terbuat dari beberapa bahan.
Bahan klappertart yakni telur, tepung terigu, gula, mentega, kelapa, susu, serta taburan bubuk kayu manis.
Makanan khas Nusantara satu ini disajikan dengan taburan almond dengan tekstur yang lembut dan nikmat.
Baca Juga: Jadi Bahan Gingerbread Khas Natal, Ini 5 Manfaat Jahe bagi Kesehatan Perempuan
(*)