2. Hati-Hati Kolesterol Tak Kontrol saat Libur Panjang, Dokter Ungkap Waspadai Tanda Ini
Kawan Puan saat ini sudah memasuki liburan akhir tahun.
Menyambut tahun baru, tak jarang Kawan Puan akan merencanakan liburan atau mudik ke kampung halaman.
Nah, biasanya saat liburan Kawan Puan mungkin bisa lupa diri dan menikmati semua makanan, terutama mencicip kuliner khas daerah yang dikunjungi.
Akan tetapi, jangan lupa pola makan yang sehat harus tetap diterapkan ya. Waspadai gangguan kolesterol, sebuah bahaya tersembunyi dalam makanan.
Kondisi medis ini sering kali tidak terlihat dan bergejala, akan tetapi bisa menjadi ancaman serius bagi kesehatan.
Menurut penjelasan dr. Wirawan Hambali, Sp.P.D., kolesterol adalah lemak yang beredar di dalam tubuh. Di dalam darah, lemak kolesterol ini dibawa oleh protein. Gabungan keduanya disebut dengan lipoprotein.
Baca Juga: Tak Disangka, 5 Jenis Minuman Ini Ternyata Bantu Menurunkan Kolesterol