Eye see red alias riasan mata merah menurut Nick Barose juga akan jadi tren di 2024.
Ia memaparkan, riasan mata merah tak akan membuat mata terlihat lelah asal eyeliner diaplikasikan dengan tepat.
Jadi untuk tampilan yang lebih fresh, pertahankan warna merah hanya pada garis bulu mata bagian atas atau tambahkan pada bagian sayap.
"Hindari menempatkan warna di sepanjang garis bulu mata bagian bawah atau di dekat bawah mata," jelas Nick.
"Pastikan untuk menambahkan definisi ekstra dengan liner hitam juga," imbuhnya.
Undertone eyeshadow juga jadi tren makeup 2024 yang menarik dicoba.
"Eyeshadow gelap dengan warna dasar yang menyenangkan seperti biru tua, hijau tua, plum, adalah alternatif yang menyenangkan dan dapat dikenakan daripada eyeshadow dan liner hitam atau cokelat biasa," ungkap Nick.
"Saya ingat pertama kali saya merias wajah Padma Lakshmi dan dia ingin menggunakan deep navy liner karena terlihat menonjol di bulu mata dan matanya yang gelap," ujarnya.
Itu dia empat tren makeup 2024, kamu tertarik mencoba yang mana?
Baca Juga: 4 Tren Kecantikan Gen Z di Tahun 2024, Brand Lokal Makin Diminati
(*)