Makna Lagu Ima - Even If The World Ends Tomorrow Milik SEVENTEEN yang Viral di TikTok

Linda Fitria - Jumat, 5 Januari 2024
Makna lagu SEVENTEEN yang viral di TikTok
Makna lagu SEVENTEEN yang viral di TikTok Instagram/mecimapro

Parapuan.co - Kawan Puan, baru-baru ini lagu SEVENTEEN "Ima - Even If The World Ends Tomorrow" viral di TikTok.

Lagu ini viral di TikTok karena kabarnya akan dibawakan SEVENTEEN di Golden Disc Awards 2024 besok, Sabtu (6/1/2024) di Indonesia.

Karena itulah, lagu "Ima - Even If The World Ends Tomorrow" pun langsung viral di TikTok dan banyak membuat fans heboh.

Bagi yang belum tahu, lagu "Ima - Even If The World Ends Tomorrow" sendiri adalah lagu SEVENTEEN dalam album Jepang "Always Yours".

Lagu ini jadi lagu utama dalam album spesial Jepang yang dirilis pada Agustus 2023 lalu.

Selain lagu "Ima - Even If The World Ends Tomorrow", masih banyak lagu dalam album "Always Yours", di antaranya:

- "Sara Sara"

- "Call Call Call!"

- "Happy Ending", dll

Baca Juga: Jadi Lokasi GDA 2024, Ini Rekomendasi Tempat Wisata Dekat dengan JIS

Nah membahas lagu "Ima - Even If The World Ends Tomorrow", lagu ini memiliki makna yang begitu dalam.

Meski dibalut dengan nada yang sedikit up beat dan cenderung riang, nyatanya lagu ini memiliki arti yang indah.

Lagu ini menceritakan soal apa saja yang mungkin kita lakukan jika dunia akan berakhir.

Jika dunia berakhir, yang bisa kita lakukan adalah menari bersama, saling membagikan senyum satu sama lain.

Hal itu tertuang dalam terjemahan lirik berikut ini:

"Jika malam terakhir dunia tiba, apa yang bisa aku lakukan untukmu?

Untukmu, tarian terakhir. Senyuman yang benar-benar menyilaukan"

Tak hanya itu, bahkan jika dunia memang benar-benar akan berakhir, kita tetap bisa menghargai apa yang kita miliki sekarang.

Semua perjalanan yang telah kita lalui bersama dan semua perasaan suka yang datang bersamaan.

Baca Juga: Ramai Harga Tiket GDA 2024, Ini 5 Pertimbangan Perempuan saat Ingin Nonton Konser

Hal itu tertuang dalam lirik terjelaman indah berikut ini:

"Bahkan jika seluruh dunia berakhir malam ini. Aku hanya ingin menghargai apa yang kita miliki sekarang,

"Kegembiraan dari pertemuan besok setelah perjalanan hari ini. Seluruh perasaan ini begitu indah."

Memiliki makna yang begitu dalam, tak heran kalau lagu ini begitu banyak disukai Carats, fans dari SEVENTEEN.

Diketahui, SEVENTEEN sendiri saat ini telah melakukan perjalanan ke Indonesia untuk tampil di GDA 2024.

GDA 2024 akan digelar besok di Jakarta International Stadium. Ada banyak bintang Korea yang tampil di antaranya:

- SEVENTEEN

- NEW JEANS

- IVE

- LE SSERAFIM, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Golden Disc Awards ke-38 Bakal Digelar di Jakarta, Catat Jadwalnya!

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru