Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Jumat (5/1/2024).
Mulai dari cara mengatasi ADHD dewasa seperti dialami Fuji.
Hingga bahaya bagi tuhuh ketika berenang saat hujan.
1. Tak Perlu Malu, Ini Cara Mengatasi ADHD Dewasa Seperti Dialami Fuji yang Viral di TikTok
Kabar terbaru dari Fujianti Utami Putri alias Fuji An belakangan tengah viral di TikTok.
Pasalnya, berdasarkan kabar yang viral di TikTok, Fuji membagikan kondisinya yang ternyata mengidap attention-deficit/hyperactivity disorder (ADHD).
ADHD atau gangguan pemusatan perhatian/hiperaktivitas lantas jadi kondisi psikologis yang mendadak viral di TikTok.
Tak hanya Fuji, ada juga orang dewasa lain yang ternyata menderita ADHD.
Baca Juga: Dialami oleh Fuji, Berikut Ini 11 Gejala ADHD pada Orang Dewasa
2. Liburan Tahun Baru di Solo, Ini Dia Promo Hotel Bintang 5 Awal Tahun
Kawan Puan, meski sebagian besar orang sudah mulai kembali bekerja usai libur akhir tahun, namun sebagian lain mungkin baru akan mulai berlibur.
Beberapa mungkin menghindari ramainya tempat-tempat saat libur Natal dan Tahun Baru.
Nah, ini saatnya buat kamu yang sedang merencanakan liburan awal tahun 2024 ini.
Buat kamu yang akan liburan ke Solo, kamu bisa memanfaatkan promo hotel di beberapa tempat.
Termasuk juga rasakan sensasi menginap di hotel bintang 5 dengan harga miring.
Salah satunya ada promo hotel "Holiyeayy Room Promo" dari Lorin Solo Hotel.
Baca Juga: Ada Diskon 70 Persen, Ini Dia Daftar Promo Hotel Murah Bintang 4 di Bandung
3. Nekat Berenang Saat Musim Hujan? Yuk Ketahui 4 Bahayanya pada Tubuh
Musim hujan bukan menjadi penghalang untuk berolahraga.
Di sisi lain, tidak semua olahraga bisa dilakukan saat musim hujan lho, salah satunya berenang.
Ada berbagai risiko jika kamu nekat berenang saat musim hujan termasuk air hujan yang mengandung bakteri
Berikut PARAPUAN merangkum bahaya berenang saat hujan.
Risiko Tersambar Petir
Berenang saat hujan memiliki risiko dapat tersambat petir.
Petir dapat dengan mudah menyambar sesuatu yang terhubung ke kolam.
Seperti pipa air atau air dalam kolam itu sendiri.
Bukan hanya di kolam renang, berenang saat hujan di perairan terbuka seperti laut dan sungai juga tidak disarankan.
Baca Juga: Hari Pencegahan Tenggelam Sedunia, Ini Macam-Macam Gaya Renang dan Cara Mempraktekannya
(*)