"Sama seperti pada kulit, asam lemak omega yang ditemukan dalam minyak baobab juga melembapkan kutikula rambut," ujar Rachel Maiman.
Maka dari itu, baobab oil ini dapat digunakan secara topikal untuk mengatasi rambut kering dan keriting.
Kandungan vitamin E pada baobab oil juga menghidrasi untuk mengatasi kulit kepala kering.
2. Menghaluskan Rambut
"Minyak baobab ini kaya akan asam lemak omega-3 dan lemak lainnya, termasuk asam palmitat, asam oleat, dan asam linolenat," kata Elizabeth Bahar Houshmand.
Menurutnya, baobab oil ini bagus digunakan untuk hair care bagi rambut kering dan diwarnai.
Rachel Maiman menjelaskan minyak baobab, yang terbuat dari pengepresan biji baobab punya asam lemak omega 3, 6 dan 9.
"Asam lemak membantu menjaga lapisan terluar kulit kita tetap kuat dan sehat, sehingga mencegah keluarnya kelembapan, sekaligus membantu menghaluskan permukaan kulit," ujarnya.
Baca Juga: Viral di TikTok, Dokter Ungkap Efek Mandi Air Panas bagi Kulit dan Rambut