Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Senin (8/1/2024).
Mulai dari tips minum kopi saat pagi agar aman untuk kesehatan.
Hingga ide sarapan yang bantu menurunkan berat badan.
1. 4 Tips Minum Kopi saat Pagi Hari, Lakukan agar Aman bagi Kesehatan
Ada sebagian orang yang minum kopi di pagi hari dengan tujuan lebih berenergi dan mencegah kantuk.
Meski begitu, Kawan Puan harus tahu bahwa minum kopi di pagi hari mungkin dapat menyebabkan pusing, sakit kepala, hingga sakit perut.
Oleh sebab itu, jika kamu pencinta minuman berkafein ini maka harus tahu cara minum kopi di pagi hari agar aman bagi kesehatan.
Berikut ini tips minum kopi di pagi hari:
Baca Juga: Terinspirasi Sinopsis Series Gadis Kretek, Ini Menu Baru Janji Jiwa yang Kaya Rempah
2. Wisata Gratis di Jakarta, Ini 3 Tips Berkunjung ke Museum Betawi
Ada tempat wisata murah meriah dan pastinya menarik di Jakarta Selatan, yakni Museum Betawi.
Bagi Kawan Puan yang pencinta sejarah, sebaiknya memang mampir ke Museum Betawi untuk mengenal budaya Betawi yang berlokasi di area Perkampungan Betawi, alamatnya di Jalan Situ Babakan Nomor 47, RT 13/ RW 8, Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Budaya suku Betawi yang bisa dilihat yakni mulai dari makanan, pakaian, alat musim, perabotan rumah tangga, sampai hantaran untuk proses pernikahan.
Menurut Rika selaku pemandu Museum Betawi, koleksi yang dipamerkan ini sebagian besar sumbawang dari masyarakat tempo dulu.
Adapun tips berkunjung ke Museum Betawi yang buka Selasa-Minggu pukul 09.00 WIB sampai 15.00 WIB, yakni:
Registrasi di Meja Petugas
Baca Juga: Buka Gerai Perdana di ArtScience Museum Singapura, Ini Menu Baru Miracle Coffee
3. Lagi Diet Ketat? Ini 4 Ide Sarapan yang Bantu Menurunkan Berat Badan
Bagi setiap perempuan, menurunkan berat badan bukan perkara mudah.
Kamu perlu menerapkan pola hidup sehat, mengatur makanan yang dikonsumsi, hingga aktif berolahraga.
Menurunkan berat badan pada dasarnya bukan hanya menciptakan tubuh yang ideal saja melainkan juga menerapkan hidup sehat dan menghindari penyakit yang disebabkan karena obesitas.
Bicara tentang diet, berikut ada pilihan menu sarapan sehat yang tentunya bisa membantu menurunkan berat badan.
Sarapan yang sehat dan seimbang harus mengandung protein, karbohidrat kompleks, dan tentunya lemak sehat.
Lantas, apa saja ide sarapan untuk menurunkan berat badan?
Mengutip dai laman EatingWell, berikut penjelasan lengkapnya.
Raspberry
Baca Juga: Bikin Bekal untuk Si Kecil, Ini Tips Menata dan Menyajikan Makanan
(*)