1. Jujur dan Terbuka dalam Komunikasi
Pertama, berbicaralah dengan jujur tentang perasaan, harapan, dan kekhawatiranmu pada pasangan.
Jangan hanya mengungkapkan, terima juga apa yang akan dikatakan pasangan terkait hubungan.
2. Evaluasi Perasaan Masing-Masing
Kamu dan pasangan mungkin sudah saling memahami, tapi pernahkah saling mengevaluasi perasaan masing-masing.
Cobalah meluangkan waktu untuk evaluasi walau tidak bertemu langsung. Kamu dan pasangan bisa berkomunikasi lewat video call.
3. Akhiri Segera
Setelah saling evaluasi, diskusikan soal akhir hubungan dan pastikan tidak ada sisa perasaan atau dendam usai semuanya berakhir.
Pastikan pula bahwa berakhirnya hubungan adalah kesepakatan bersama, sehingga tidak akan ada yang mengungkitnya lagi di masa depan.
Itulah cara mengakhiri hubungan LDR. Mudah-mudahan Kawan Puan tidak kesulitan mengaplikasikannya, ya.
Baca Juga: Apakah Hubungan Jarak Jauh Layak Dijalani? Pertimbangkan 6 Hal Ini
(*)