Kamu Tanpa Sadar Lakukan Simping dalam Hubungan, Begini Menghentikannya

Arintha Widya - Senin, 15 Januari 2024
Cara menghentikan simping yang tanpa sadar kamu lakukan.
Cara menghentikan simping yang tanpa sadar kamu lakukan. Freepik

Parapuan.co - Perilaku simping memang biasanya dilakukan oleh laki-laki untuk menarik perhatian perempuan, tetapi bisa juga sebaliknya.

Perempuan juga dapat melakukan simping untuk membuat laki-laki yang disukai jatuh cinta, walau tanpa kamu sadari. Apa itu simping?

Simping adalah perilaku mengutamakan orang yang disuka dalam berbagai aspek, sampai-sampai kamu mengabaikan kebutuhan dan keinginan diri sendiri.

Sekarang setelah menyadari kamu mungkin melakukan simping, wajar jika kamu ingin menghentikan kebiasaan yang bisa berdampak buruk pada hubungan ini.

Bagaimana caranya? Berikut beberapa cara menghentikan simping seperti mengutip Marriage!

1. Akui Simping Berdampak Negatif pada Hidupmu

Pertama, akui bahwa perilaku simping dapat berdampak negatif pada hidupmu, seperti menimbulkan kecemasan, depresi, dan ketidakpuasan diri.

Hal itu disebabkan karena kamu terlalu fokus pada orang lain dan mengabaikan dirimu sendiri.

2. Tetapkan Batasan

Baca Juga: Tak Punya Aturan Paten, Ini 5 Batasan dalam Platonic Friendship

Kedua, tetapkan batasan dalam hubungan. Batasi bagaimana kamu harus memperlakukan dan ingin diperlakukan oleh pasangan.

3. Fokus pada Tujuan dan Minatmu

Ketiga, salah satu cara terbaik untuk menghentikan sikap simping adalah fokus pada tujuan dan minatmu.

Kamu mungkin harus mengejar hobi atau tujuan karier baru atau menghabiskan waktu dengan teman dan keluarga.

4. Belajar Bilang Tidak

Cara keempat yaitu belajar bilang tidak terhadap permintaan orang lain yang terasa memberatkan atau sulit bagimu.

Cara ini bisa menghindarkanmu dari menempatkan kebutuhan orang lain di atas kebutuhanmu sendiri.

5. Temukan Cara Sehat untuk Mengekspresikan Perasaanmu

Kelima, temukanlah cara sehat untuk mengekspresikan perasaanmu tanpa merasa harus memberikan segalanya buat si dia.

Baca Juga: 5 Cara Mengekspresikan Perasaan Tanpa Mengatakannya, Apa Saja?

Dengan mengekspresikan perasaan secara sehat, kamu dapat menghindari ketergantungan pada orang lain sehingga tidak melakukan simping.

6. Lakukan Selfcare

Keenam, praktik selfcare adalah salah satu cara efektif menghentikan perilaku simping.

Jangan sekadar merawat diri secara fisik, tapi juga menjaga kesehatan mentalmu dengan melakukan aktivitas-aktivitas yang kamu suka.

7. Jangan Pacaran Dulu

Ketujuh, cara menghentikan simping adalah dengan beristirahat sementara dari kencan atau jangan pacaran dulu.

Gunakan waktu menjomblo untuk fokus pada diri sendiri sehingga kamu terhindar dari perilaku simping.

8. Bersyukurlah

Terakhir, bersyukurlah. Bersyukur berarti kamu menerima dan menghargai apa yang sudah kamu miliki dalam hidup.

Pola pikir positif seperti rasa syukur akan menghindarkanmu terlalu fokus pada satu orang atau hubungan.

Itulah tadi cara menghentikan perilaku simping. Selamat mencoba ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Tips Agar Hidup Lebih Bahagia di Tahun 2023, Jangan Lupa Hal Ini

(*)

Sumber: Marriage
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat