Parapuan.co - Apakah Kawan Puan sedang mencari referensi warna rambut, tetapi khawatir akan tidak cocok? Kamu bisa mencoba warna yang sedang viral di TikTok.
Bisa saja warna mahogany hair atau mahoni yang sedang viral di TikTok ini adalah pilihan yang pas untuk Kawan Puan coba!
Warna mahoni yang viral di TikTok ini sendiri diambil dari nama pohon mahoni yang warnanya adalah campuran cokelat kemerahan dengan sedikit corak ungu.
Ini jadi salah satu warna rambut yang jadi tren di 2024 dan patut untuk dicoba.
Mungkin ada pilihan warna lian yang lebih halus, seperti esspresso hair atau warna teh susu, namun jika kamu ingin tampil memukau, kamu bisa coba mahogany hair ini.
Warna rambut ini juga telah dicoba oleh bintang-bintang besar sseperti Rihanna dan Lala Anthony.
Mengutip popsugar.com, warna mahoni cocok untuk segala tipe rambut.
Warna ini cocok untuk semua jenis rambut dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan pribadi.
“Warna ini sangat beragam, artinya cocok untuk semua tekstur, warna, dan panjang,” kata spesialis warna, Lauren Mildice.
Baca Juga: 4 Manfaat Buat Bit untuk Rambut yang Viral di TikTok, Bisa Jadi Cat Rambut
Jika rambut Kawan Puan memiliki layer atau lapisan, Kawan Puan dapat memberikan efek pigmen atau highlight yang lebih kuat supaya membangun dimensi pada rambut.
Tak perlu harus ke salon, kamu juga bisa menjajal mewarnai rambut mahogany ini sendiri di rumah.
Untuk menjaga rambut mahoni tetap on point, Kawan Puan dapat menjaganya dengan menggunakan produk pewarna rambut yang berkualitas.
Adapun berikut cara lain untuk menjaga supaya rambut mahoni Kawan Puan dapat tetap bertahan dan terlihat indah.
1. Pilih Sampo yang Lembut
Mengutip thequint.com, kimia yang terdapat dalam pewarna rambut memang berpotensi membuat rambut rusak dan kering.
Hal ini membuat Kawan Puan harus memperhatikan jenis sampo yang digunakan.
Pastikan sampo tersebut mampu melembutkan dan melembabkan rambut.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Vitamin untuk Perawatan Rambut Berwarna agar Sehat dan Warna Tahan Lama
2. Beri Rambut Kondisioner
Kondisioner bertujuan untuk menghidrasi rambut dan mampu menahan pigmen warna lebih efektif.
Kondisioner rambut juga mampu membantu pewarna rambut lebih menyerap dan warnanya lebih menyala.
Khususnya untuk mempertahankan warna, Kawan Puan harus selalu menggunakan kondisioner setelah mencuci rambut.
3. Hindari Cuci Rambut dengan Air Panas
Panas adalah sumber utama yang membuat rambut Kawan Puan kering.
Untuk mengatasinya, penting bagi Kawan Puan untuk menggunakan pelindung panas supaya tidak mudah merusak rambut.
Kawan Puan juga bisa mencuci rambut dengan air hangat.
Untuk tampil lebih menarik, Kawan Puan harus tetap memastikan rambut terhidrasi dan terjaga kesehatannya, ya!
Baca Juga: Hairstylist Ungkap Tren Warna Rambut 2024, Sesuaikan Warna Kulit
(*)