5 Tren Warna Baju 2024 yang Cantik, Ada Peach Fuzz hingga Red Dahlia

Anna Maria Anggita - Minggu, 21 Januari 2024
Tren warna baju 2024 yang cantik.
Tren warna baju 2024 yang cantik. Traimak_Ivan

Parapuan.co - Kawan Puan harus tahu bahwa tren warna baju itu selalu berubah, termasuk di 2024.

Dilansir dari Kompas.comfashion stylist Erich Al Amin mengungkap peach fuzz jadi tren warna baju 2024.

"Perusahaan Pantone menentukan kalau warna peach fuzz menjadi warna tren 2024," imbuh Eric.

Selain peach fuzz, menurut Eric, warna-warna lembut seperti powder blue dan lavender haze juga bakal hits di tahun 2024.

Berikut ini penjelasan tren warna baju 2024, simak selengkapnya.

1. Peach Fuzz

Perusahaan penyedia bahasa warna universal, Pantone Color Institute, menyatakan peach fuzz jadi warna tahun 2024.

Peach fuzz merupakan perpaduan warna merah muda lembut dan jingga pucat, sehingga warna ini pun masuk dalam kategori warna pastel.

Peach fuzz jadi warna yang memancarkan kerinduan akan koneksi, kepedulian, dan kolaborasi, serta mampu membawa kedamaian dalam diri.

Baca Juga: 5 Warna Baju Kantor Terbaik, Bikin Penampilan Makin Profesional

Ketika dikenakan, warna ini memberi kehangatan untuk hati, pikiran, dan tubuh.

2. Lavender Blue

Lavender blue jadi warna yang diprediksi akan jadi tren fashion 2024.

Sebenarnya, lavender haze yang merupakan ungu versi pastel lembut ini sudah tren di 2023.

Meski begitu, diprediksi warna ini juga akan menjadi tren di tahun 2024.

3. Powder Blue

Powder blue termasuk dalam tone warna pastel yang memberi kesan anggun pada penggunanya.

Kawan Puan bisa menggunakan warna powder blue ini saat musim hujan seperti sekarang.

Baca Juga: Ini 9 Warna Baju yang Bawa Keberuntungan hingga Kedamaian di 2024

Perlu dicatat, warna powder blue akan terlihat menonjol jika digunakan oleh pemilik warna kulit sawo matang.

4. Russet Orange

Russet orange yang punya tone seperti warna labu pun akan populer di 2024.

Warna russet orange diprediksi akan populer di musim gugur dan seringkali dipakai saat Halloween.

Russet orange bisa kamu padankan dengan warna-warna senada, seperti cokelat dan khaki yang memberikan kesan hangat.

5. Red Dahlia

Pencinta warna merah harus tahu bahwa reh dahlia akan populer di 2024.

Sebenarnya red dahlia ini warnanya lebih ke merah gelap layaknya marun namun ada sentuhan cokelatnya.

Itu dia lima warna yang akan tren di 2024, kalau Kawan Puan suka warna apa?

Baca Juga: 3 Warna Baju yang Sebaiknya Tidak Dipakai saat Jadi Tamu Kondangan

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja