Perjalanan Karier Sisil, Srikandi untuk Negeri yang Jadi Sex Educator

Arintha Widya - Jumat, 26 Januari 2024
Perjalanan Karier Sisil, Srikandi untuk Negeri Yang Jadi Sex Educator
Perjalanan Karier Sisil, Srikandi untuk Negeri Yang Jadi Sex Educator Instagram @sisilism.co

Layak dianggap sebagai Srikandi untuk Negeri, Sisil memulai karier dengan menjadi karyawan di sebuah perusahaan di Jakarta.

Namun, ia memutuskan untuk resign dan menjadi konten kreator pada 2018, setelah pindah ke Bali di tahun yang sama.

Selagi berada di Bali, Sisil menyadari bahwa edukasi tentang seks di Indonesia masih sangat minim karena stigma "seks itu tabu" yang melekat di masyarakat.

Hal ini mendorong Sisil untuk memberikan pendidikan seks kepada remaja agar dapat terhindar dari jebakan pergaulan bebas.

"Aku mencoba, 'Kok enggak ada ya konten kreator yang ngomongin soal edukasi seks?' Akhirnya karena greget gitu, kenapa enggak buat aja," kata Sisil di Podcast Cerita Parapuan.

Suatu ketika, video sex education yang diunggah Sisil berjudul "5 THINGS I WISH I KNEW BEFORE I KNOW SEX" di YouTube viral.

Video tersebut mendapatkan berbagai reaksi dari netizen, hingga ia kemudian semakin rajin mengunggah pendidikan seks melalui YouTube maupun Instragramnya di @sisilism.co.

Lika-Liku Karier sebagai Sex Educator

Diakui Sisil, menjadi seorang sex educator tidaklah mudah. Akunnya bahkan sering kena suspend karena dilaporkan oleh netizen.

Baca Juga: Perjalanan Karier Sisil, Pekerja Kantoran yang Jadi Sex Educator



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat