Parapuan.co - My Husband in Law merupakan drama Thailand yang mengusung genre drama romantis dengan bumbu komedi.
Bisa jadi rekomendasi tontonan saat libur Imlek 2024, berikut sinopsis series My Husband in Law.
Sebelumnya, My Husband in Law dirilis perdana pada April 2020 lalu dan masih bisa ditonton di Viu dan Netflix.
Sepanjang penayangannya, drama Thailand satu ini akan hadir dengan total 15 episode saja.
Kawan Puan, yuk kita simak bagaimana cerita lengkapnya!
Sinopsis Drakor My Husband in Law
Drama China My Husband in Law diawali dengan kisah Muey, seorang perempuan cerdas yang dikenal multitalenta.
Selama lebih dari tujuh tahun, Muey tinggal bersama dengan Thien.
Alur cerita menampilkan di mana Muey diam-diam menyimpan perasaan pada Thien.
Baca Juga: Sinopsis Series Praomook, Drama Thailand tentang Perempuan yang Menyimpan Dendam
Namun sebaliknya, Thien sama sekali tidak menyimpan perasaan pada Muey.
Hingga suatu ketika, Thien menjalani hubungan dengan istri seorang mafia berbahaya.
Untuk melindungi Thien, ibunya meminta agar Thien menikah dengan Muey.
Demi keselamatan Thien, Muey akhirnya menyetujui permintaan tersebut.
Di sisi lain, ini juga menjadi kesempata Muey untuk lebih dekat dengan Thien.
Alur cerita justru menampilkan Thien yang berusaha menyembunyikan identitasnya yang telah menikah dengan Muey.
Lantas, bagaimana kelanjutan hubungan antara Thien dan Muey.
Akankan cinta tumbuh di antara keduanya? Kawan Puan temukan jawabannya hanya di drama Thiland My Husband in Law.
Baca Juga: Sinopsis Series Club Friday the Series, Kisah Pengantin yang Percaya Ramalan
Daftar Pemain Series My Husband in Law
Adapun daftar pemain drama Thailand My Husband in Law seperti dilansir dari Viu, yakni:
- Mark Prin Suparat sebagai Thierawat Navanawakul / Thien
- Mew Nittha Jirayungyurn sebagai Nateerin Sawasdirat / Muey
- Jeab Lalana Kongtoranin sebagai Kang
- Koy Rachwin Wongviriya sebagai Yada
- Ohm Kanin Stanley sebagai Kob
- Nut Devahastin Na Ayutthaya sebagai Pondech
- Yong Armchair sebagai Pariwat Navanawakul / Ri
- Saimai Maneerat Sricharoon sebagai Monwatoo / Mon
- Freud Chatphong Natthaphong sebagai Beer
Demikianlah sinopsis series My Husband in Law lengkap dengan daftar pemainnya.
Jadi, saksikan episode lengkapnya ya Kawan Puan.
Baca Juga: Sinopsis Series The Player, Drama Thailand tentang Pertaruhan Saudara Tiri
(*)