Parapuan.co - Kawan Puan, menemukan ide usaha bisa dibilang gampang-gampang susah.
Pasalnya banyak ide yang mungkin sudah dicoba dan dijalankan orang lain, sedangkan kamu ingin menghasilkan sesuatu yang inovatif.
Ingin mencoba ide yang berbeda, tetapi bingung mau mulai dari mana untuk mewujudkannya.
Daripada semakin bingung, temukan sumber inspirasi untuk menciptakan ide usaha dari hal-hal seperti melansir Shopify berikut ini!
1. Gaya Hidup dan Apa yang Kamu Sukai
Inspirasi bisnis bisa kamu dapatkan dengan mengevaluasi gaya hidup dan hal-hal yang paling kamu sukai.
Mulailah dengan membuat daftar berisi hal-hal yang kamu lakukan sepanjang hari.
Tulis sesuatu yang membuatmu bersemangat dan singkirkan yang tidak produktif.
Dari situ, kamu mungkin akan menemukan inspirasi menjalankan peluang bisnis.
Baca Juga: 4 Tahap Mengubah Ide Usaha Jadi Bisnis yang Sukses, Mulai dari Mana?
2. Berpikir Out of The Box
Sumber inspirasi ide usaha yang kedua bisa kamu temukan jika kamu berani berpikir out of the box.
Lakukan atau tekuni hobi baru di luar kebiasaanmu, dan buktikan sendiri apa yang bisa terjadi.
Misalnya menonton genre film baru yang sebelumnya kamu benci, mencoba resep masakan luar negeri, mengunjungi tempat asing, dll.
3. Kelilingi Dirimu dengan Orang yang Menginspirasi
Dari mana biasanya kamu merasa paling kreatif? Jika dengan bertemu teman-teman sekolah atau kuliah, coba kelilingi dirimu dengan orang-orang tersebut.
Mereka yang menginspirasimu dalam berbagai aspek kehidupan, mungkin juga dapat memberi inspirasi dalam peluang bisnis.
4. Hilangkan Rasa Takutmu
Cara lainnya ialah dengan menghilangkan kekhawatiran atau rasa takutmu selama ini.
Baca Juga: Peluang Bisnis Sewa Baju Imlek, Solusi untuk Menghemat Budget
Memulai sebuah bisnis memang tidak mudah, tetapi sebagian orang takut mewujudkannya karena khawatir gagal.
Padahal, sebagian besar dari kegagalan justru merupakan awal dari kesuksesan bisnis.
Untuk itu, jangan takut gagal jika ingin memulai usaha. Sebaiknya kamu mempersiapkan kemungkinan solusi jika suatu ketika mengalami risiko kegagalan.
5. Ciptakan Inspirasi Sendiri
Ide juga bisa kamu temukan dengan menciptakan inspirasi dari hal-hal yang setiap hari kamu kerjakan.
Bila sudah menemukan ide usaha tertentu, bergelutlah dengan hal tersebut.
Uraikan rencana mewujudkan bisnis dari yang kamu hasilkan, bagaimana produksi dan operasionalnya, nama usaha, strategi pemasaran, dan sebagainya.
Bila tidak segera dirancang sedemikian rupa, kamu mungkin dapat kehilangan ide tersebut nantinya.
Itulah tadi cara mendapatkan sumber inspirasi bisnis. Semoga informasi di atas bermanfaat, ya.
Baca Juga: Tak Perlu Bingung, Ini Cara Temukan Ide Usaha Menurut CEO Ternak Uang
(*)