Mengenal Pemeran Utama di Queen of Divorce, Lengkap dengan Sinopsis Drakor

Saras Bening Sumunar - Selasa, 30 Januari 2024
Muncul di sinopsis drakor Queen of Divorce, berikut daftar pemainnya.
Muncul di sinopsis drakor Queen of Divorce, berikut daftar pemainnya. Dok. VIU

Parapuan.co - Sinopsis drakor Queen of Divorce menceritakan tentang karakter perempuan bernama Kim Sa Ra.

Diceritakan, Kim Sa Ra adalah seorang menantu dari pemilik perusahaan hukum ternama di Korea Selatan.

Bagi beberapa orang, kehidupan Kim Sa Ra terlihat begitu sempurna hingga banyak yang iri padanya.

Namun siapa sangka, kehidupan Kim Sa Ra ternyata tak seindah yang dibayangkan.

Dalam cuplikan sinopsis drakor, Kim Sa Ra harus kehilangan segalanya dalam sekejap setelah mengetahui sang suami mengkhianatinya.

Pengalaman rumah tangganya ini akhirnya membuat Kim Sa Ra bangkit dan menjadi pemecah masalah perceraian.

Hal ini kemudian membuat Kim Sa Ra bertemu dengan partner-nya yakni Dong Ji Joon.

Bicara tentang alur cerita Queen of Divorce, kurang lengkap jika kita tidak berkenalan dengan siapa saja pemeran utamanya.

Diketahui, drama Korea Queen of Divorce menampilkan aktris Lee Ji Ah dan Kang Ki Young sebagai pemeran utama.

Baca Juga: Sinopsis Drakor Queen of Divorce, Perempuan Terhebat Pemecah Masalah Perceraian

Pemeran Utama Drakor Queen of Divorce

1. Lee Ji Ah sebagai Kim Sa Ra

Sinopsis drakor Queen of Divorce menampilkan aktris Lee Ji Ah sebagai karakter perempuan sekaligus pemeran utamanya.

Di sini, Lee Ji Ah akan memerankan karakter perempuan bernama Kim Sa Ra, seorang menantu dari keluarga pemilik perusahaan hukum terkemuka.

Namun setelah mengetahui suaminya berkhianat, Kim Sa Ra pergi dan memulai hidup baru.

Ia kemudian menjadi ketua pemecah masalah perceraian dan ingin menjutuhkan pasangannya yang tidak setia.

Sebagai informasi, Lee Ji Ah merupakan aktris yang membintangi banyak judul drakor populer dengan alur cerita yang menarik.

Lee Ji Ah bahkan pernah muncul di drakor The Penthouse untuk musim pertama dan keduanya.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tayangan Viu Sepanjang Januari 2024, Ada Drakor dan Variety Show

2. Kang Ki Young

Selain Lee Ji Ah, ada pula Kang Ki Young yang memerankan sosok Dong Ki Joon.

Diceritakan, Dong Ki Joon merupakan penasihat hukum yang kini menjadi rekan kerja Kim Sa Ra.

Dong Ki Joon dikenal sebagai jaksa yang memiliki intuisi tajam. Setelah bekerja sama dengan Kim Sa Ra hubungan keduanya semakin dekat.

Sebagai informasi, aktor Kang Ki Young sering membintangi drama sebagai pemeran pendukung.

Meski begitu, Kang Ki Young juga pernah berperan sebagai pemeran utama di drakor The Uncanny Counter musim kedua.

Kini, dirinya kembali menjadi pemeran utama di drakor Queen of Divorce.

Nah Kawan Puan, itu dia pengenalan pemeran utama sekaligus sedikit bocoran sinopsis drakor Queen of Divorce.

Jadi, nantikan penayangannya segera di Viu mulai 31 Januari 2024 ya!

Baca Juga: Sinopsis Drakor Tayang Viu Januari 2024, Ada Drama Korea Love Song for Illusion

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja