Tak lupa pula siapkan 180 gram chocochip untuk dicampur ke dalam adonan cookies.
2. Aduk Bahan sampai Creamy
Langkah berikutnya, campurkan butter, gula pasir, dan gula palem, lalu aduk sampai creamy menggunakan balloon whisk.
Kemudian, tambahkan satu butir telur, lalu aduk lagi sampai adonannya creamy.
Selanjutnya tambahkan tepung terigu, susu bubuk, vanila, baking powder, soda kue, dan garam.
Berikutnya baru tambahkan chocochip ke dalam adonan, lalu ratakan.
3. Diamkan di Kulkas
Adonan cookies yang sudah merata bisa Kawan Puan diamkan di kulkas selama tiga hari.
Baca Juga: Viral di TikTok, Ini 5 Tips Membuat Corn Dog with Rose Sauce