BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Ide Usaha Zero Waste hingga Sosok Vanessa Techapichetvanich

Linda Fitria - Sabtu, 3 Februari 2024
Ilustrasi ide usaha zero waste
Ilustrasi ide usaha zero waste Marta Shershen/iStockphoto

Parapuan.co - Berikut ini sederet berita terpopuler di kanal Lady Boss, Minggu (3/2/2024), salah satunya ide usaha zero waste.

1. Ide Usaha Zero Waste dari Jualan Tanaman hingga Bikin Sabun Handmade

Ide usaha berkelanjutan dan lebih ramah lingkungan banyak digaungkan di berbagai negara, tak terkecuali Indonesia. Bisnis ramah lingkungan berarti tidak banyak menghasilkan limbah yang berdampak buruk pada alam sekitar.

Bisnis yang dimaksud bisa saja dari ide usaha yang tidak menggunakan bahan-bahan kimia berbahaya, atau zero waste (nol limbah). Bisnis apa saja yang zero waste alias hampir tidak menghasilkan limbah bagi lingkungan sekitar?

Yuk, simak beberapa jenis bisnis zero waste sebagaimana mengutip World Clean Up Day di bawah ini!

1. Bisnis Tanaman Herbal dalam Pot

Peluang bisnis zero waste yang pertama, yaitu menjual tanaman herbal di dalam pot. Kamu bisa menanam tanaman yang berguna untuk keperluan sehari-hari dalam rumah tangga, semisal daun bawang, peterseli, mint, basil, rosemary, dll.

Sebelum memulai bisnis ini, pastikan kamu sudah hobi berkebun atau minimal punya wawasan mumpuni tentang menanam tanaman herbal.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Owner Jamulogy Ungkap Pentingnya Punya Banyak Skill untuk Wujudkan Ide Usaha

2. Beasiswa Google 2024 untuk Perempuan, Catat Syarat dan Cara Daftarnya

Kawan Puan, ada beasiswa khusus untuk perempuan di tahun 2024 ini dari Google. Google membuka beasiswa khusus perempuan melalui program Generation Google Scholarship.

Beasiswa ini terbuka bagi mahasiswi di wilayah Asia Pasifik, terutama perempuan yang kuliah di bidang ilmu komputer.

Mahasiswi yang terpilih akan mendapatkan beasiswa senilai $2.500 Amerika Serikat (AS) atau setara Rp39 juta di tahun akademik 2024/2025. Bila Kawan Puan tertarik mendaftar, simak syarat dan caranya sebagaimana dikutip dari Kompas.com berikut ini!

Syarat Beasiswa Google 2024 Khusus Perempuan

Pastikan kamu memenuhi persyaratan umum di bawah ini sebelum mendaftar beasiswa Google 2024:

1. Pelamar terdaftar sebagai mahasiswa jenjang sarjana (minimal tahun kedua atau ketiga) di universitas terakreditasi di kawasan Asia Pasifik.

2. Pelamar berniat untuk menyelesaikan program S1 di perguruan tinggi tersebut.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Sebelum Daftar, Ketahui 3 Pilihan Program Beasiswa LPDP 2024 Tahap 1

3. Cerita Vanessa Techapichetvanich Pemilik Jamulogy Mulai Bisnis Jamu di Thailand

Siapa sangka kalau jamu ternyata sudah go international hingga ke Thailand.

Minuman herbal tradisional asal Indonesia itu dibawa ke Thailand lewat Jamulogy, bisnis milik Vanessa Techapichetvanich.

Vanessa Techapichetvanich merupakan perempuan keturunan Indonesia-Thailand yang juga pemenang "The Apprentice Season 2".

Ajang "The Apprentice Season 2: ONE Championship Edition" ialah kompetisi di mana para peserta dari seluruh dunia menunjukkan keterampilan bisnis dan skill fisik mereka.

Berbicara tentang "The Apprentice Season 2", rasanya perjalanan karier dan pengalaman hidup Vanessa Techapichetvanich membuatnya layak untuk menjadi pemenang.

Seperti apa perjalanan karier Vanessa Techapichetvanich? Berikut kisahnya yang diungkap dalam wawancara eksklusif bersama PARAPUAN pada Januari 2024!

Memulai Karier di Digital Marketing

Sebelum bergabung dengan ONE Championship usai memenangkan "The Apprentice" yang tayang di Netflix, Vanessa adalah seorang pekerja kantoran biasa.

Ia mengawali kariernya di dunia profesional sebagai digital marketer walau latar belakang pendidikannya ialah mechanical engineering.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Owner Jamulogy Ungkap Pentingnya Punya Banyak Skill untuk Wujudkan Ide Usaha

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat