Parapuan.co - Berikut ini sederet berita terpopuler di kanal Lady Boss, Minggu (4/2/2024), salah satunya soal formasi CPNS 2024.
1. 5 Ide Usaha untuk Perempuan, Pilih Mana yang Sesuai Passion Kamu!
Kawan Puan, ide usaha dapat berkembang seiring berjalannya waktu. Bahkan bisnis fotografi yang mungkin lebih banyak ditekuni laki-laki, juga cocok untuk dijalankan perempuan.
Bagi Kawan Puan yang ingin menjalankan bisnis tetapi bingung karena terlalu banyak kompetitor, pilih yang pesaingnya lebih sedikit dan sesuai passion kamu. Apa saja jenis ide usaha dengan sedikit pesaing? Berikut beberapa opsi yang bisa kamu pilih seperti dikutip dari Small Biz Trends!
1. Bisnis Fotografi
Jika kamu penggemar fotografi, pertimbangkan untuk memulai bisnis fotografimu sendiri. Peluang bisnis ini dianggap salah satu ide teratas untuk perempuan karena relatif mudah untuk memulai.
Kamu bisa mengawalinya dengan menciptakan penawaran khusus, semisal foto maternity, new born photography, dan sebagainya.
2. Jadi Life Coach
Baca Juga: Owner Jamulogy Ungkap Pentingnya Punya Banyak Skill untuk Wujudkan Ide Usaha
2. Tips Casting Film ala Aulia Deas: Jangan Takut Jadi Diri Sendiri!
Kawan Puan ada yang tertarik ingin coba casting film atau sinetron, tapi bingung apa saja yang harus disiapkan? Berikut adalah tips yang bisa dicatat dari Aulia Deas, salah satu pemeran film Mendung Tanpo Udan!
1. Kondisi Badan yang Sehat
Kesehatan adalah hal utama yang harus dijaga, seberapa pun besar rasa semangat Kawan Puan. Aulia berpesan untuk menjaga asupan makanan agar mampu memberikan hasil yang terbaik.
"Harus banget pas H-1 sehat pokoknya persiapan buat asupan makanan juga sehat supaya besok (saat casting dilakukan) kita optimal," jelas Aulia kepada PARAPUAN pada Kamis (1/2/2024).
2. Pelajari Script
"Biasanya dari casting sutradara kasih script dulu H-1, itu bisa kalian baca," ujarnya.
Supaya lebih siap, Kawan Puan dapat mempelajari script terlebih dahulu.
Baca Juga: Jadi Peluang Karier Baru, Ini Profesi Sektor Keuangan Favorit Gen Z Menurut Survei
3. 8 Instansi Buka Lowongan Formasi CPNS 2024 untuk Lulusan SMA/Sederajat
Kawan Puan, Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah mengumumkan rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024.
Rencananya, seleksi CASN meliputi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) bakal dilakukan tiga periode.
Periode pertama dijadwalkan akan dilakukan pada pekan ke-3 Maret 2024, khususnya untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan sekolah kedinasan.
Pada seleksi periode kedua, pendaftaran dijadwalkan dibuka bulan Juli 2024, ditujukan untuk formasi CPNS dan PPPK.
Periode ketiga direncanakan akan dibuka pada akhir Agustus untuk formasi CPNS dan PPPK.
Pelamar CPNS dan PPPK 2024 tentu bukan hanya dari lulusan sarjana maupun magister, tetapi juga SMA/Sederajat.
Adakah formasi CPNS 2024 untuk lulusan SMA/Sederajat di instansi pemerintahan?
Yuk, intip formasi CPNS 2024 untuk lulusan SMA/Sederajat berdasarkan rekrutmen CASN tahun sebelumnya seperti dirangkum dari Kompas.com berikut ini!
1. Kejaksaan Agung
Baca Juga: Formasi Lengkap CPNS dan PPPK 2024, Ada Alokasi Khusus untuk IKN
(*)