Masih Suasana Imlek, Ini 3 Rekomendasi Destinasi Nuansa Oriental

Maharani Kusuma Daruwati - Minggu, 11 Februari 2024
Rekomendasi destinasi Imlek
Rekomendasi destinasi Imlek Dok. tiket.com

Mulai dari Rp1,4 juta, kamu dapat menikmati penginapan dengan pemandangan kota dan laut, juga menikmati santapan kuliner seperti Mun Kiaw Mien tradisional, Ci Cong Fan, serta kwetiau seafood yang melegenda.

Melengkapi momentum libur di Jakarta manfaatkan taman bermain indoor Playtopia PIK Avenue maupun mencoba sensasi terbaru dari Playtopia Adventure Senayan Park yang menawarkan berbagai atraksi seru dan interaktif untuk semua usia hanya dengan Rp145.000. 

2. Perayaan Meriah dan Kuliner khas Tiongkok di Surabaya

Mengingat warga Tionghoa merupakan etnis terbanyak ketiga di Surabaya, perayaan Tahun Baru Imlek sangat dinanti masyarakat Kota Pahlawan ini.

Tahun ini Surabaya menampilkan perayaan berbeda dari sebelumnya.

Ornamen Liong Naga Raksasa sepanjang 20meter akan dibentangkan di Balai Kota untuk merayakan semangat Tahun Naga dan memeriahkan pergantian tahun pada perayaan lampion hingga Festival Cap Go Meh.

Isi kembali energi untuk berwisata di Surabaya dengan relaksasi di Meiso Tunjungan Plaza Surabaya mulai dari Rp15.000.

Baca Juga: Viral di TikTok Tahun Baru Imlek 2024, Ini 3 Makanan ala Warga Lokal Hong Kong

Setelah sehari penuh beraktivitas, kamu dapat beristirahat di Vasa Hotel Surabaya hanya dengan Rp1 juta per malam.



REKOMENDASI HARI INI

Tips Switch Career buat Perempuan: 2 Langkah Memulai Jalur Karier Baru