Hari Terakhir Daftar LPDP 2024 Tahap 1, Ini Penyebab Gagal di Seleksi Administrasi

Arintha Widya - Senin, 12 Februari 2024
Dokumen yang rentan menyebabkan peserta gagal lolos seleksi administrasi LPDP
Dokumen yang rentan menyebabkan peserta gagal lolos seleksi administrasi LPDP Instagram LPDP_RI

Parapuan.co - Kawan Puan, Senin (12/2/2024) adalah hari terakhir pendaftaran beasiswa LPDP 2024 Tahap 1.

Selanjutnya, proses penerimaan LPDP 2024 Tahap 1 akan memasuki seleksi administrasi yang dijadwalkan berlangsung 15-28 Februari 2024.

Seleksi administrasi LPDP 2024 Tahap 1 bisa dibilang merupakan proses yang paling jelas hitam dan putihnya.

Tahap awal proses pendaftaran ini memerlukan ketelitian peserta, karena sebagian besar penyebabnya adalah "kesalahan" peserta.

Umumnya, kegagalan di tahap seleksi administrasi LPDP disebabkan karena dua hal.

Pertama, adanya dokumen yang terlewat dan tidak diunggah. Kedua, dokumen yang diunggah tidak sesuai standar penyelenggara.

Seperti apa contohnya? Berikut ini penyebab yang membuat peserta gagal lolos seleksi administrasi LPDP seperti dikutip dari Instagram @lpdp_ri!

1. Surat Rekomendasi

LPDP sudah menetapkan format tertentu untuk surat rekomendasi yang bisa kamu unduh di sini

Baca Juga: Serba-Serbi Surat Rekomendasi untuk Mendaftar Beasiswa LPDP 2024

Bila tidak sesuai format, kamu akan otomatis tidak bisa melanjutkan proses seleksi ke tahap selanjutnya.

Surat rekomendasi yang dibuat lebih dari satu tahun sebelum kamu mengikuti seleksi juga tidak dianjurkan.

Sebaiknya, surat rekomendasi dengan offline form tidak ditandatangani oleh pemberi rekomendasi.

Format surat rekomendasi harus ditujukan khusus untuk beasiswa LPDP, bukan beasiswa secara umum atau lembaga pemberi beasiswa lain.

2. Sertifikat Bahasa Inggris

Dokumen terkait sertifikasi bahasa Inggris dengan skor kurang dari yang dipersyaratkan akan langsung membuatmu gugur.

Jangan melampirkan sertifikat prediction test, tapi hasil akhir yang sudah resmi dari tes bahasa Inggris yang kamu ikuti, apakah itu TOEFL atau IELTS.

Sertifikat harus yang terbaru dan tidak melebihi batas waktu dari tahun pendaftaran, yaitu 2 tahun.

3. Letter of Acceptance (LoA)

Baca Juga: Awas Gugur Seleksi, Ini Ketentuan Melampirkan LoA untuk Daftar LPDP 2024

Untuk LoA, jangan sampai tidak mencantumkan tanggal intake atau waktu kamu memulai studi.

LoA sendiri masih bersifat kondisional atau memiliki syarat tambahan yang bisa membatalkan penerimaan pendaftar di kampus tujuan.

Bagi Loa yang tanggal mulai studinya lebih cepat dari ketentuan LPDP, akan bisa menggagalkanmu jika kamu tidak melampirkan surat keterangan defer (tunda studi).

4. Surat Usulan Bagi Pendaftar PNS/TNI/Polri

Bagi Kawan Puan yang berstatus pegawai negeri sipil (PNS), anggota TNI, atau Polri, wajib melampirkan surat usulan mendaftar LPDP.

Ketentuannya, surat itu harus berasal dari Pejabat Eselon II sesuai ketentuan LPDP.

Surat usulan harus mencantumkan informasi nama lengkap dan nomor keanggotaan pendaftar.

Itulah tadi beberapa penyebab peserta gagal lolos seleksi administrasi LPDP 2024 Tahap 1.

Semoga kamu sudah memenuhi ketentuan pada setiap dokumen di atas agar lolos seleksi, ya.

Baca Juga: Mahasiswa On Going Kini Boleh Daftar LPDP, Simak 4 Syarat Berikut Ini

(*)

Sumber: LPDP
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Tips Switch Career buat Perempuan: 2 Langkah Memulai Jalur Karier Baru