Parapuan.co - Anak-anak perlu diajarkan bagaimana saling menyayangi sesama manusia, yaitu lewat keluarga sebagai lingkup terkecil dalam masyarakat.
Dengan mengajarkan kasih sayang pada anak, Kawan Puan juga menanamkan empati, simpati, dan kepedulian terhadap sesama.
Nah, kamu bisa mulai mengajarkan kasih sayang pada anak dengan merayakan Hari Valentine.
Lagi pula, merayakan Hari Valentine bersama anak bisa dilakukan di rumah saja, lho.
Mengutip The Every Mom, di bawah ini aktivitas seru untuk merayakan Hari Valentine bersama anak!
1. Masak Kue Serba Berbentuk Hati
Kamu bisa mengajak si kecil mencampurkan adonan kue untuk dicetak bentuk hati.
Kreasikan kue dalam berbagai ukuran, bisa roti basah dengan topping buah segar atau kue kering dengan chips.
Anak-anak akan senang membantu mencampurkan adonan atau menghiasnya.
Baca Juga: Berkaca dari Ariel NOAH dan Alleia, Ini Pentingnya Bonding Ayah dengan Anak Perempuan
2. Menonton Film Bersama
Menonton film selalu menjadi alternatif untuk momen apa saja bersama anak dan anggota keluarga.
Di Hari Kasih Sayang, tonton film bertemakan keluarga, semisal Keluarga Cemara, Kulari ke Pantai, Cek Toko Sebelah, dan sebagainya.
Bila anak sudah cukup besar untuk memilih film favoritnya, kamu bisa membiarkannya menentukan film yang akan ditonton.
3. Menulis Pesan untuk Anggota Keluarga
Merayakan Hari Valentine juga bisa dilakukan dengan menulis pesan untuk anggota keluarga.
Kamu bisa meminta anak menulis pesan cinta buat kakek nenek atau anggota keluarga lain yang tidak tinggal satu rumah.
Lalu, kirimkan pesan tersebut melalui pos agar bisa menjadi kejutan manis untuk mereka.
Cara ini juga mengajarkan pada anak tentang pentingnya menjaga silaturahmi dengan keluarga besar.
Baca Juga: Pentingnya Pembagian Tugas Perawatan dan Manfaatnya untuk Anggota Keluarga
4. Bikin Aksesori
Opsi kegiatan lainnya adalah membuat perhiasan atau aksesori dari pernak-pernik bernuansa Valentine.
Kamu dan si kecil bisa merangkai pernak-pernik menjadi cincin, kalung, atau gelang couple.
Biarkan anak berkreasi dan dorong untuk membuat aksesori yang bisa diberikan ke anggota keluarga, semisal adik, kakek/nenek, atau sepupunya.
5. Menulis Puisi
Menulis kata-kata puitis juga bisa jadi pilihan kegiatan merayakan Hari Valentine bersama anak.
Berikan petunjuk berupa kata kunci yang bisa anak tuliskan berulang di dalam puisinya, misalnya mawar itu merah dan violet itu ungu.
Bila sudah jadi, puisi karya anak dapat kamu pajang di dinding kamarnya atau sebagai hiasan dekoratif di ruang tamu.
Itulah beberapa ide merayakan Hari Kasih Sayang bareng anak. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: 5 Tips Main Bareng Anak Sambil Bonding, Libatkan Inner Child Kamu
(*)