Parapuan.co - Kawan Puan, Indonesia kini tengah merayakan pesta demokrasi pada Pemilu 2024 ini.
Pemilu 2024 ini, masyarakat Indonesia memilih presiden dan wakil presiden, juga para calon legislatif.
Bertepatan dengan momen Pemilu 2024 ini, Kawan Puan bisa juga menambah wawasan dengan menonton film tentang pemilu.
Berikut ini PARAPUAN rangkum beberapa rekomendasinya lengkap dengan sinopsis film.
1. Kejarlah Janji (2023)
Film ini berkisah tentang Pertiwi (Cut Mini), seorang ibu tunggal dengan tiga orang anak yakni Adam (Bima Zeno), Sekar (Shenina Cinnamon), dan Isham (Thomas Rian).
Masing-masing anak Pertiwi punya ceritanya sendiri, misalnya Sekar yang sudah S2 namun belum menemukan apa yang sebenarnya ia inginkan.
Berdasarkan sinopsis film, Adam yang ingin jadi lurah meneruskan keinginan ayahnya yang belum terwujud, dan Isham yang kurang tertarik pada pemilu.
Alur cerita mulai menarik ketika suasana riuh, tegang, dan panas di desa terjadi menjelang Pilkades yang akan diselenggarakan sebentar lagi.
Baca Juga: Cek! Ini 7 Link Live Update Hasil Quick Count Pilpres dan Pileg 2024
Masyarakat di desa tersebut mendukung pencalonan Janji Upaya (Ibnu Jamil) yang ketiga kalinya meski ia sudah memimpin desa tersebut sebagai lurah dua periode.
Akan tetapi ada pesaing Janji Upaya yang menginginkan posisi sebagai lurah, namun melakukan trik licik untuk mendapatkan suara dan dukungan, termasuk memfitnah Janji Upaya.
Anak-anak Pertiwi menyikapi situasi panas dan tegang jelang Pilkades dengan cara berbeda. Adam ingin mencalonkan diri jadi kepala desa, Isham apatis dan enggan menggunakan hak suara, serta Sekar yang netral.
Di tengah suasana desa yang panas dan tegang jelang Pilkades, anak-anak Bu Pertiwi menemukan fakta baru mengejutkan yaitu ibunya ingin menikah lagi setelah ayah mereka meninggal enam tahun silam.
2. The Ideas of March (2011)
Film ini diperankan Paul Giamatti, George Clooney, Philip Seymour Hoffman.
Mengutip dari Tribunnews.com, sinopsis film menceritakan Stephen Meyers adalah seorang idealis muda yang brilian.
Orang kedua dalam kampanye kepresidenan Gubernur Mike Morris, dan seorang yang sangat percaya. Di tengah-tengah pemilihan pendahuluan di Ohio, manajer kampanye lawan Morris meminta Meyers untuk bertemu.
Alur cerita berlanjut, pada saat yang sama, negosiasi Morris untuk mendapatkan dukungan dari orang yang berada di posisi ketiga.
Baca Juga: Manfaatkan Momen Pemilu dan Valentine, Ini 15 Daftar Promo Jajanan Hari Ini
Seorang pemagang kampanye muda, Molly Stearns, mendapatkan perhatian romantis Stephen.
Partai Republik memiliki trik; Stephen mungkin terlalu percaya, dan Molly memiliki rahasia.
3. Long Shot (2019)
Film ini diperankan Charlize Theron, Seth Rogen, June Diane Raphael. Fred Flarsky adalah seorang jurnalis dan berjiwa bebas.
Charlotte Field adalah salah satu perempuan paling berpengaruh di dunia. Cerdas, canggih, dan berprestasi, dia adalah seorang diplomat hebat.
Ketika Fred secara tak terduga bertemu kembali dengan Charlotte, dia memikatnya dengan humornya.
Saat dia bersiap untuk mencalonkan diri sebagai presiden, Charlotte mempekerjakan Fred sebagai penulis pidatonya.
Sebagai orang baru dalam tim elit Charlotte, Fred tidak siap dengan gaya hidup glamornya.
Namun, percikan api muncul saat chemistry mereka yang tak diragukan lagi mengarah pada romansa.
Nah, itu dia tadi rekomendasi sinopsis film soal pemilu yang bisa kamu tonton saat momen pesta demokrasi ini.
Baca Juga: Apa Itu Quick Count, Real Count, dan Exit Poll Penghitungan Suara Pemilu 2024
(*)