Tujuan Terkait
Tujuan Lestari terkait

3 Ide Usaha dari Para Tokoh Wirausaha Perempuan yang Menginspirasi

Tim Parapuan - Kamis, 15 Februari 2024
Ide usaha yang bisa perempuan coba.
Ide usaha yang bisa perempuan coba. Koh Sze Kiat/Getty Images

Parapuan.co - Adakah di sini Kawan Puan yang tertarik dengan dunia wirausaha?

Tentu dalam memulainya dibutuhkan motivasi dan inspirasi yang mampu mendatangkan inovasi bisnis.

Simak tiga kisah tokoh wirausaha perempuan ini yang bisa jadi ide usaha untuk Kawan Puan coba, dikutip dari thestoryexchange.org.

1. Ahriana Edwards yang Mendorong Inklusivitas Ukuran Sepatu

Perempuan memiliki bentuk dan ukuran badan yang beragam dengan keindahannya masing-masing.

Ide usaha satu ini sangat unik yaitu penyediaan sepatu plus size supaya memudahkan perempuan mencari sepatu ukuran besar.

Ahriana Edwards menjadikan kesulitannya dalam mencari ukuran sepatu pas untuknya sebagai peluang bisnis dengan mendirikan Vaila Shoes.

Berasal dari kata aVAILAbility, Ahriana ingin seluruh perempuan mampu mendapatkan sepatu dengan ukuran yang sesuai dengan mereka.

"Di Vaila, kami merancang sepatu agar memiliki alas tumit yang lebih tebal, kotak jari kaki yang luas, dan sol yang menutupi struktur kaki yang lebih besar," ujarnya.

Baca Juga: Strategi Promosi Ide Usaha Lewat YouTube, Kuncinya Buat Kanal Bisnis

2. Rebecca Martin Menciptakan Rumah Aman bagi Perempuan

Rebecca Martin mendirikan sebuah airbnb, sebuah komunitas atau penginapan jangka pendek bagi perempuan korban kekerasan yang butuh tempat pelarian.

Ide usaha ini Rebecca dapatkan karena melihat kurangnya tempat bagi perempuan yang membutuhkan tempat tinggal darurat jangka pendek.

Ia berpendapat bahwa dalam banyak kasus, perempuan korban kekerasan bingung dan tidak punya tempat untuk berlindung.

Rebecca sendiri juga bercerita bahwa ia adalah penyintas kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

"Itulah kekuatan pendorong utama di balik keputusanku untuk memulai," ceritanya.

Hal itu memberanikan dirinya menciptakan tempat aman bagi perempuan yang membutuhkan.

Tak hanya peluang bisnis, Rebecca juga menjadikan ini sebagai aksi damai dengan dirinya sendiri dan bentuk dukungan serta bantuan kepada pada korban kekerasan.

"Menerima tamu adalah upaya pertamaku untuk menghidupi diri sendiri setelah meninggalkan hubungan yang penuh kekerasan," ucapnya.

Baca Juga: Sajian Sedap Rilis Buku Resep Kue Kering, Cocok Jadi Ide Usaha Lebaran

3. Katie Charrier Menyediakan Pakaian Santai Bebas Bra

Bekerja dan beraktivitas seharian dengan bra yang digunakan perempuan terkadang memberikan efek tidak nyaman.

Tak hanya itu, hal tersebut terkadang juga membuat pergerakan rasanya terbatas.

Katie Charrier memahami betul perasaan yang dialami perempuan dengan menghadirkan sebuah pakaian santai bernama Jia Loungewear.

Produk tersebut menawarkan pakaian santai dengan cakupan cup tanpa menggunakan bahan karet elastis atau kawat.

Desain tersebut didasarkan pada pakaian bebas bra yang sangat terbatas ditemui Katie.

Hal itulah yang akhirnya membuat dirinya merancang sendiri sebuah produk pakaian santai tanpa bra untuk perempuan.

Dari produknya ini, ia berharap mampu memberikan kenyamanan dan dukungan kepada perempuan yang menghabiskan rata-rata jam per harinya untuk bekerja.

Dari berbagai ide usaha di atas, Kawan Puan dapat jadikan tantangan menjadi solusi untuk berani memulai bisnis dan mewujudkan solusinya!

Baca Juga: Komunitas Ini Wujudkan Ide Usaha Daur Ulang Sampah APK Pemilu 2024

(*)

Josephine Christina Arella/PARAPUAN

Sumber: Thestoryexchange
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat