Parapuan.co - Menyimpan barang di kolong tempat tidur bisa jadi solusi jika ruangan di rumah Kawan Puan terbatas.
Namun, menyimpan barang di kolong tempat tidur tidak dapat dilakukan sembarangan.
Jangan sampai kamu asal meletakkan atau mendorong barang tidak terpakai ke bawah tempat tidur, salah-salah kolong malah jadi berantakan.
Bagaimana solusinya? Di bawah ini beberapa tips kreatif dan praktis menyimpan barang di kolong tempat tidur seperti mengutip Home Guide!
1. Pilihlah Tempat Tidur yang Tinggi
Pertama-tama, cari tempat tidur dengan kaki tinggi yang kiranya bisa dijadikan tempat penyimpanan barang.
Jika terlanjur punya tempat tidur berkaki rendah atau tanpa kaki, kamu bisa meninggikannya dengan menambahkan kotak penyimpanan di bawahnya.
Dengan tempat tidur yang tinggi, kamu tidak hanya lebih mudah meletakkan kotak penyimpanan.
Akan tetapi akan lebih mudah pula mengambil barang ketika ada yang kamu perlukan.
Baca Juga: Panduan Memilih Kasur Tidur agar Tak Salah Beli, Ikuti 2 Tips Berikut!
Namun, jika merasa tempat tidur terlalu tinggi hingga tidak nyaman, tambahkan anak tangga untuk memudahkanmu naik turun.
Kalau melakukan tips ini, sebaiknya kamu memesan tempat tidur dan kotak penyimpanan sendiri ke pengrajin kayu atau mebel.
2. Unit Penyimpanan Geser dengan Roda
Selain kotak penyimpanan biasa, kamu bisa juga memesan laci yang memiliki roda agar mudah digeser dan dipindahkan.
Laci beroda juga akan memudahkanmu mendorong hingga ke bagian terdalam dari kolong tempat tidur, sehingga masih menyisakan banyak ruang untuk penyimpanan.
Laci dengan roda ini juga bisa sekalian kamu pesan di pengrajin furnitur, supaya dapat disesuaikan dengan ukuran kolong tempat tidurmu.
3. Simpan Kasur di Bawah Tempat Tidur
Kamu punya kasur ekstra dan tidak tahu mau diletakkan di mana? Simpan saja di kolong tempat tidur.
Agar mudah disimpan dan diambil kapan saja, kamu bisa menyiapkan palet beroda untuk meletakkannya sebelum disimpan di bawah ranjang.
Baca Juga: 5 Cara Mencegah Debu di Tempat Tidur agar Istirahat Lebih Nyaman
4. Kotak Mainan Warna-warni
Untuk kamar anak, kamu bisa menggunakan kotak mainan warna-warni sebagai tempat penyimpanan barang.
Nah, kotak mainan tersebut bisa didaur ulang dan dipasang pada kolong tempat tidur sebagai laci penyimpanan.
5. Pakai Koper Bekas
Cara kreatif lainnya menyimpan barang di kolong tempat tidur adalah memanfaatkan koper bekas.
Pastikan koper bekas yang kamu punya dapat diselipkan ke dalam kolong tempat tidur, supaya bisa dengan mudah diambil kapan pun dibutuhkan.
Itulah tadi beberapa tips menyimpan barang di bawah tempat tidur yang dapat kamu coba.
Cara ini akan efektif untuk menghemat ruang jika kamu tinggal di tempat dengan ruangan terbatas dan sempit. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Simak, 3 Cara Menyimpan Koper agar Tetap Awet dan Tidak Berdebu
(*)