2. Dapat Uang Tunai Rp2 Juta, Ikuti Program Beasiswa Pengembangan Karier Ini
Kawan Puan yang masih mahasiswa aktif, baik di jenjang D3/D4/S1 dapat mendaftarkan diri untuk program beasiswa karier. Beasiswa tersebut bisa kamu peroleh dari KarirLab, sebuah platform pengembangkan karier untuk mahasiswa dan pekerja muda.
Program Beasiswa KarirLab (PBKL) kini sudah memasuki Batch 5, dan membuka pendaftaran untuk calon penerima baru hingga tanggal 2 Maret 2024.
Berdasarkan pers rilis yang diterima PARAPUAN dari KarirLab, program beasiswa pengembangan karier ini diselenggarakan untuk membantu mahasiswa memasuki dunia kerja. Hal ini juga disampaikan langsung oleh Tessa Saraswati, Co-Founder dan CEO KarirLab.
"Melihat tantangan yang dihadapi oleh para mahasiswa dalam memasuki dunia kerja, kami tergerak untuk menciptakan Program Beasiswa KarirLab sebagai wujud dukungan kami bagi perkembangan karier mereka," papar Tessa.
"Kami percaya bahwa dengan memberikan akses beasiswa pendidikan, kami dapat membantu menciptakan masa depan karier generasi muda Indonesia yang semakin gemilang," imbuhnya.
Lantas, bagaimana cara mengikuti program beasiswa dari KarirLab? Simak panduannya di bawah ini!
Tahapan Seleksi Program Beasiswa KarirLab
Baca Juga: Perbedaan Beasiswa LPDP Reguler dan PTUD, Mulai Opsi Kampus hingga Syarat IPK