BERITA TERPOPULER WELLNESS: Tips Membuat Tanghulu hingga 3 Manfaat Kesehatan Minyak Zaitun

Maharani Kusuma Daruwati - Kamis, 7 Maret 2024
Cara membuat tanghulu anti gagal
Cara membuat tanghulu anti gagal Dok. Freepi/Eakkarach

Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Kamis (7/3/2024).

Mulai dari tips membuat tanghulu yang viral di TikTok.

Hingga manfaat kesehatan minyak zaitun.

1. Tips Membuat Tanghulu, Jajanan Buah Selimut Gula yang Viral di TikTok

Tanghulu jadi jajanan terkenal di Korea Selatan yang viral di TikTok dan menarik untuk dicoba.

Pasalnya, tanghulu yang viral di TikTok ini merupakan sate buah yang diselimuti gula, sehingga memberikan sensasi makan yang manis tapi juga unik.

Berdasarkan video viral di TikTok dari akun @luvitaho, membuat tanghulu ini bisa Kawan Puan lakukan dengan mudah di rumah.

"Bikinnya emang enggak susah si, tapi ya enggak gampang juga," kata @luvitaho.

Baca selengkapnya di sini >>>

Baca Juga: Viral di TikTok, Begini Tips Membuat Sate Kambing Binowo Empuk dan Tidak Prengus

2. Kapan Waktu yang Tepat untuk Periksa? Ini 7 Tanda Mata Anak Bermasalah

Masalah penglihatan tidak hanya terjadi pada orang dewasa saja, namun juga anak-anak.

Mata anak-anak terus berkembang sepanjang masa pertumbuhan mereka.

Pada masa ini, perubahan pada bentuk mata, panjang bola mata, dan fokus mata dapat terjadi. Perubahan dapat menyebabkan gangguan penglihatan seperti miopia (rabun dekat), hipermetropi (rabun jauh), atau astigmatisme.

Banyak faktor yang memengaruhi gangguan penglihatan pada anak. Menurut Dr. Kevin, SpM., dokter spesialis mata, berbagai faktor tersebut mulai dari genetik, kecelakaan, serta yang paling umum adalah konsumsi pada gadget, ponsel pintar dan layar komputer yang berlebihan.

Anak-anak, seperti kita semua, bisa mengalami masalah penglihatan yang mungkin tidak mereka sadari.

Sebaiknya orang tua perlu memperhatikan lebih detail tanda-tanda yang mungkin mengindikasikan masalah mata pada anak.

Baca selengkapnya di sini >>>

Baca Juga: Bisa Hilangkan Mata Minus, Ini Tahapan Lasik yang Harus Diketahui

3. 3 Manfaat Kesehatan Minyak Zaitun yang Sering Dipakai untuk Masak

-Minyak zaitun seringkali digunakan sebagai pengganti minyak kelapa untuk melumasi wajan saat akan memasak.

Tak hanya sebagai bahan untuk menggoreng, minyak ini juga bisa digunakan sebagai bahan pembuatan berbagai jenis makanan.

Minyak ini lebih banyak digunakan karena kandungan minyak zaitun lebih menyehatkan.

Minyak zaitun mengandung lemak tak jenuh dan antioksidan yang baik untuk kesehatan.

Khasiatnya bisa menurunkan risiko penyakit jantung, kanker, dan diabetes tipe dua.

Namun bukan hanya itu manfaatnya bagi kesehatan, berikut adalah benefit minyak zaitun yang bisa Kawan Puan simak.

Memiliki Kandungan Anti-inflamasi

Kandungan anti-inflamasi sangat tinggi terdapat pada minyak zaitun, dan itu adalah hal yang baik karena mampu menurunkan berbagai risiko penyakit.

Baca selengkapnya di sini >>>

Baca Juga: Bisa untuk Campuran Saus, Ini 3 Fungsi Minyak Zaitun dalam Makanan

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru