Parapuan.co - Sweater adalah outfit andalan atau pakaian nyaman nan menghangatkan bagi perempuan, terutama di kala musim hujan.
Sama seperti baju lainnya, jika digunakan terus menerus, sweater juga bisa menjadi rusak dan tidak awet yang membuatnya terlihat lusuh.
Jangan khawatir, Kawan Puan bisa coba lakukan tiga tips ini untuk menjaga keawetan sweater, dikutip dari kompas.com.
1. Jangan Terlalu Sering Dicuci
Supaya penampilan sweater tetap terawat, jangan sering-sering mencucinya karena bisa membuat teksturnya kusut.
Selain itu, sweater yang sering dicuci juga berpotensi membuatnya jadi menyusut, lho.
Untuk mengatasinya, Kawan Puan bisa mencucinya menggunakan tangan atau menggunakan dry clean di laundry.
Gunakanlah air dingin, saat mencucinya dengan tangan supaya menghindari terjadinya penyusutan yang berpotensi diakibatkan oleh air panas.
Rendamlah sweater pada air dengan sedikit detergen untuk bahan halus dan jika ada noda, geseklah dengan lembut.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Sweater untuk Liburan Akhir Tahun, Ada Berbagai Model
Untuk mengeringkannya, jangan gantung sweater di hanger, tetapi hamparkan di handuk sampai kering merata.
2. Jangan Gantung Sweater pada Hanger
Hanger harus dihindari karena mampu mengubah pola rajutan pada sweater dan bentuknya pun bisa jadi berubah pada bagian lengan, pundak, dan leher.
Sweater yang disimpan dalam lemari dikhawatirkan akan mendatangkan ngengat pemakan wol.
Untuk menghindari ngengat, Kawan Puan bisa sediakan kamper di dalam lemari pakaian.
Akan lebih baik jika sweater dilipat dan disimpan di dalam kotak kayu, kemasan karton, atau kanvas supaya terhindar dari ngengat dan udaranya pun lebih terjaga sirkulasinya.
Dengan demikian, sweater bisa awet dan terawat bentuk dan wanginya yang segar setelah dicuci.
3. Sikat Benang-benang yang Berhamburan
Tak jarang benang sweater berhamburan, bukan hanya karena keseringan dicuci, melainkan juga karena sweater yang tergesek-gesek saat dikenakan.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Baju Hangat Perempuan, Cocok untuk Cuaca Dingin
Hal inilah yang terkadang menjadikan sweater terlihat tidak terawat, tetapi jangan khawatir karena ada solusinya.
Benang-benang yang tidak beraturan itu bisa Kawan Puan hilangkan dengan menggunakan tangan, sikat pakaian, atau pencukur listrik.
Kawan Puan juga bisa, lho, menggunakan sisir atau sikat rambut supaya sweater nampak terawat dengan baik untuk mendukung kenyamanan diri dan memberikan penampilan yang terbaik.
Baca Juga: Cocok Dipakai di Musim Hujan, Ini Inspirasi Gaya Pakai Sweater Vest
(*)
Josephine Christina Arella/PARAPUAN