Otto Hasibuan yang juga ayah dari Yakup Hasibuan membocorkan arti nama cucunya.
Rupanya, nama Kyarra ini merupakan perpaduan idenya, Norwati Damanik, serta Jessica Mila dan Yakup Hasibuan.
"Anak tersebut diberi nama Kyarra Arunika Hasibuan. Kyarra itu dari Milla dan Yakup. Kalau dari kami orangtuanya Arunika,” terang Otto Hasibuan seperti dikutip dari Kompas.com.
Menurut penjelasannya, nama Kyarra berarti terang. Sementara, Arunika berarti cahaya matahari pagi.
"Jadi terang cahaya matahari pagi itu yang kita berikan kepada anak itu. Kyarra, anak pertama dari Yakup berarti cucu pertama dari Yakup ini," ucap Otto.
4. Sempat Ingin Melahirkan Normal
Di balik kebahagiaan Jessica Mila menyambut kelahiran sang anak, rupanya ada kesedihan yang ia rasakan.
Awalnya, Jessica Mila ingin melahirkan sang buah hati secara normal.
Namun karena air ketuban dalam kandungannya sudah berkurang, akhirnya Jessica Mila melakukan persalinan secara caesar.
"Kemarin sebenarnya Mila ada sedih juga karena ingin sekali dia lahir normal, jadi terus dia bilang pengin lahir normal. Dia pengin merasakan lahir normal,” jelas Otto Hasibuan dikutip dari Kompas.com.
“Tapi saya tiba-tiba ditelepon jam 19.00 WIB malam. Rupanya dokter bilang enggak bisa ditunggu lagi karena mungkin air ketubannya sudah berkurang. Kalau ditunggu terlalu lama dia bilang kurang baik. Dokter menganjurkan operasi caesar, dan akhirnya Kyarra lahir,” lanjutnya.
Kawan Puan, itu tadi sederet fakta persalinan anak pertama Jessica Mila dan Yakup Hasibuan.
Selamat untuk Jessica Milla dan Yakup Hasibuan!
Baca Juga: Cara Menjaga Persahabatan seperti Jessica Mila dan Enzy Storia yang Viral di TikTok
(*)