General Manager ritel berlian Mondial, Leslie Christian Saputra, menjelaskan warna dan kejernihan jadi faktor penentu harga jual berlian.
"Kalau di berlian, penilaian paling tinggi di grade color itu adalah D. Kalau grade-nya D, artinya berliannya ini bening, tidak ada warnanya, dan harganya sangat mahal dibanding kategori warna lainnya," ucap Leslie.
Perlu diketahui warna berlian diukur berdasarkan lima katergori rentang warna yaitu colorless (tidak berwarna, D-F), near colorless (nyaris tak berwarna, G-J), faint (sedikit tidak berwarna, K-M), very light (cukup berwarna, N-R), dan light (warnanya terlihat jelas , S-Z).
3. Potongan dan Sertifikasi Berlian
Kawan Puan harus tahu potongan berlian berpengaruh besar terhadap kilau dan kemampuannya dalam memantulkan cahaya.
Ada enam jenis potongan berlian pear shape, oval cut, princess cut, marquise cut, cushion cut, dan round cut.
Selain itu, ketika akan membeli berlian, perhatikan pula sertifikasi dari berlian sebagai tanda keasliannya.
"Biasanya perhiasan-perhiasan itu akan diuji sertifikasi oleh salah satu lembaga, GIA namanya, Gemological Institute of America, itu lembaga yang memang sudah terkenal dan semua toko perhiasan pasti punya sertifikasi dari sana," pungkas Leslie.
Baca Juga: 5 Tips Memilih Cincin Berlian untuk Tunangan bagi Pemilik Jari Gemuk
(*)