Parapuan.co - Hair oiling jadi salah satu perawatan rambut yang sedang viral di TikTok dan mudah dicoba di rumah.
Berdasarkan video viral di TikTok dari akun @rambutkokgitu yang mengaku rutin melakukan hair oiling untuk memanjangkan rambut.
Dalam video tersebut, @rambutkokgitu menjelaskan teknik hair oiling viral di TikTok yang dilakukannya selama dua bulan berhasil menumbuhkan rambutnya sepanjang enam centimeter.
@rambutkokgitu 2 bulan numbuh 6 cm lumayan banget ga sih? 1 tahun bisa numbuh 36 cm ???? #hairoil ♬ original sound - Jece | RambutKokGitu?
"Aku tuh hair oiling seminggu bisa tiga kali dan emang kebukti loh bikin rambut jadi cepat panjang," terang @rambutkokgitu.
Mengetahui hair oiling jadi perawatan rambut viral, mungkin Kawan Puan pun juga tertarik mencobanya.
Dilansir dari Vogue India, berikut ini manfaat hair oiling bagi rambut:
1. Memperkuat Rambut
Hair oiling atau meminyaki rambut diketahui memiliki efek multi dimensi yang baik untuk mahkota kepala kita.
"Meminyaki rambut membantu meningkatkan kekuatan tarik rambut," terang dr. Rohini Wadhawani dari Skin Essentials.
Baca Juga: Viral di TikTok, Ini Alasan Kekurangan Vitamin D Bikin Rambut Rontok
Selain itu, hair oiling ini juga mencegah kerusakan dan mengurangi rambut kusut.
2. Melindungi Rambut dari Suhu Panas
Kawan Puan harus tahu bahwa rambut yang terkena paparan suhu panas bisa mengalami kerusakan.
Menurut dr. Wadhwani, ketika mengeringkan dan styling, rambut terpapar suhu panas sehingga mudah rapuh.
Demi mencegah kerusakan tersebut, cobalah untuk rutin melakukan hair oiling.
Pasalnya, minyak khusus hair oiling dapat membentuk lapisan pelindung pada batang rambut.
3. Merangsang Pertumbuhan Rambut
Ketika hair oiling, kulit kepala dan rambut yang sudah terkena minyak jangan didiamkan saja, melainkan dipijat.
Baca Juga: Apa itu Hair Botox yang Viral di TikTok? Ini Penjelasan Ahli
Sebab, teknik pemijatan yang dilakukan saat mengoleskan minyak punya banyak manfaat.
"(Memijat) meningkatkan atau merangsang sirkulasi darah ke kulit kepala," terang dr. Wadhwani.
Ia menjelaskan kondisi terserbut pun dapat membantu membawa nutrisi ke kulit kepala, yang kemudian bekerja dengan menutrisi rambut.
"Itu (memijat) juga bertindak sebagai pereda stres yang merupakan salah satu penyebab rambut rontok," imbuhnya.
4. Menghidrasi Rambut
Hair oiling ini juga membantu menghidrasi serta mencegah rambut kusut.
Direkomendasikan mencoba hair oil yang mengandung minyak jarak dan minyak zaitun karena tinggi vitamin E serta lemak.
Nutrisi yang terkandung tersebut mampu melindungi setiap sel rambut agar kelembapan terjaga.
Pada akhirnya kondisi tersebut dapat menjaga rambut agar tidak terlihat kusam dan kering.
Itu dia berbagai manfaat hair oiling, yuk coba teknik perawatan rambut ini.
Baca Juga: Benarkah Rambut Tergerai saat Tidur Bikin Kulit Berjerawat? Ini Kata Dokter Viral di TikTok
(*)