Simak 6 Cara Memanfaatkan ChatGPT saat Mengembangkan Ide Usaha

Arintha Widya - Selasa, 23 April 2024
Ilustrasi: Memanfaatkan ChatGPT dalam mengembangkan ide usaha
Ilustrasi: Memanfaatkan ChatGPT dalam mengembangkan ide usaha Freepik

Parapuan.co - Kecerdasan buatan berbasis teks seperti ChatGPT bisa membantumu mengembangkan ide usaha.

ChatGPT mempunyai kegunaan penting yang dapat membantumu mengembangkan bisnis.

Seperti apa? Begini tips memanfaatkan ChatGPT saat menjalankan ide usaha sebagaimana melansir Business News Daily!

1. Membuat Ringkasan

ChatGPT bisa menghasilkan ringkasan teks, seperti menyusun laporan rapat, merangkum artikel, dan mengonversi catatan penelitian.

Kamu bisa meminta bantuan tools ini untuk meringkas artikel penelitian bisnis atau notulensi hasil rapat dengan klien maupun pegawai.

2. Membuat Kerangka

Kamu juga bisa membuat kerangka rencana peluang bisnis terkait subjek atau topik tertentu.

Misalnya kamu ingin menjalankan bisnis fesyen, bisnis kuliner, dan lain sebagianya.

Baca Juga: Pelaku Bisnis Kerajinan Ungkap Strategi Memperkaya Variasi Produk Ide Usaha

3. Menghasilkan Kata Kunci Ramah SEO

Dari suatu topik, kamu bisa meminta ChatGPT menghasilkan kata kunci yang ramah SEO (Search Engine Optimization).

Semisal kamu mengetikkan instruksi "berikan kata kunci terkait kopi filter", kamu bisa mendapatkan kata kunci seperti:

  • jenis-jenis filter kopi
  • cara memilih filter kopi
  • filter kopi terbaik
  • filter kopi untuk drip
  • material filter kopi

4. Alat Brainstorming

ChatGPT bisa menjadi alat yang sangat baik untuk brainstorming ketika kamu mencoba memikirkan strategi pemasaran baru atau mencari variasi konten media sosial.

Kamu juga bisa menciptakan judul yang ramah SEO dengan cara memasukkan beberapa kata kunci di ChatGPT.

5. Menghasilkan Email Layanan Pelanggan

Jika kamu tak pandai menyusun kata-kata ketika mengirim email untuk pelanggan sebagai bentuk servis, manfaatkan ChatGPT untuk mempromosikan peluang bisnis.

Selain promosi, kamu bisa memberikan pesan kepada pelanggan tentang event mendatang, perubahan jam layanan online, dan sebagainya.

Baca Juga: Hari Konsumen, Ini 8 Cara Tingkatkan Pelayanan Bisnis bagi Pelaku Ide Usaha

6. Menjelaskan Konsep yang Sulit

Bila ada teori atau konsep atau istilah sulit terkait industri, kamu bisa menanyakannya pada ChatGPT.

Namun, pastikan kamu tahu bahwa informasi yang terekam dalam data ChatGPT terbatas.

Topik yang sangat baru atau terlalu lama bisa saja belum terekam. Akan tetapi, kamu perlu mencoba memastikannya dulu.

Itulah tadi beberapa cara memanfaatkan ChatGPT ketika menjalankan bisnis.

Dengan menerapkannya, kamu bisa menjalankan ide usaha dengan lebih mudah dan praktis.

Pastikan kamu memanfaatkan AI dengan baik untuk membantu bisnis atau pekerjaan lainnya.

Semoga informasi di atas bermanfaat dan menambah wawasan, ya.

Baca Juga: Omset Capai Puluhan Juta Sebulan, Ini 4 Alasan Ide Usaha Parfum Cuan

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru