Untuk itu, memelihara komunikasi yang sehat dengan mantan pasangan dapat memberikan kesempatan untuk menyelesaikan masalah-masalah tersebut.
Berkomunikasi tentang masalah yang ada juga bisa membantu mengurangi potensi konflik di masa depan.
3. Keterikatan Emosional
Setelah menghabiskan waktu yang lama bersama, terutama dalam hubungan pernikahan, kamu dan mantan pasangan tentu masih terikat secara emosional.
Saat situasi hubungan berubah, komunikasilah yang bisa membantu kamu dan mantan dalam proses penyembuhan.
Dengan menjaga komunikasi, masing-masing dari kalian juga tidak akan merasakan kehilangan yang terlalu dalam.
4. Menjalin Pertemanan yang Sehat
Memang tidak semua hubungan setelah perceraian berakhir dengan persahabatan.
Akan tetapi mempertahankan komunikasi yang baik dapat membuka peluang untuk pertemanan yang sehat di masa depan.
Baca Juga: 12 Alasan Hubungan Cinta Lebih Baik Dimulai dari Pertemanan, Apa Saja?