BERITA TERPOPULER LOVE AND LIFE: Cara Tolak Saran Pengasuhan dari Orang Tua hingga Kesalahan yang Bikin Rumah Terasa Panas

Maharani Kusuma Daruwati - Kamis, 25 April 2024
Tips pijat bayi dengan aman.
Tips pijat bayi dengan aman. naumoid

Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Love & Life hari ini, Kamis (25/4/2024).

Mulai dari cara menolak saran pengasuhan orang tua.

Hingga kesalahan yang bikin rumah terasa panas.

1. Berkaca dari Kasus Bayi Meninggal Usai Dipijat Nenek, Begini Menolak Saran Pengasuhan dari Orang Tua

Kawan Puan, belum lama ini ada kabar tentang bayi yang meninggal dunia setelah dipijat sang nenek.

Ibu dari bayi tersebut disebut sudah menolak, tetapi sang nenek mengaku bisa memijat dan mengatakan pijatan baik untuk cucunya.

Namun setelah dipijat, tubuh bayi mengalami pembengkakan hingga akhirnya membuatnya meninggal dunia.

Kasus semacam ini sebenarnya bukan pertama kali terjadi. Tahun 2023 lalu pun ada kasus serupa.

Baca selengkapnya di sini >>>

Baca Juga: Pola Asuh Merdeka: 5 Cara Menolak Saran Pengasuhan dari Orang Tua

2. Anak Sejahtera, Ini Pentingnya Tetap Jaga Komunikasi dengan Mantan Setelah Cerai

Ketika hubungan pernikahan berakhir, tak sedikit mantan pasangan yang enggan saling berkomunikasi satu sama lain.

Padahal, ada anak yang masih membutuhkan kedua orang tuanya untuk memenuhi kebutuhan emosional mereka.

Jika salah satu orang tua tidak hadir mendampingi anak, tentu kesejahteraan mereka dapat terganggu di masa mendatang.

Namun, terlepas ada anak atau tidak, ini pentingnya tetap menjaga komunikasi dengan mantan pasangan setelah bercerai!

Keterlibatan Anak

Bagi mantan pasangan memiliki anak, komunikasi yang baik adalah kunci untuk memastikan kesejahteraan anak-anak.

Baca selengkapnya di sini >>>

Baca Juga: Kurangi Kemungkinan Cerai, Jawab 5 Pertanyaan Ini Sebelum Kamu Menikah

3. Ini 4 Kesalahan yang Bikin Rumah Terasa Panas Walau Sudah Pakai AC

Saat cuaca panas, sebagian dari Kawan Puan tentu akan menyalakan pendingin ruangan (AC) atau kipas angin.

Namun, kamu tidak harus menggunakan AC maupun kipas angin untuk membuat rumah terasa sejuk saat cuaca sedang panas.

Rumah bisa sejuk secara alami jika sirkulasi udara baik dan ada tanaman hijau di sekitar rumah.

Bila rumah tetap terasa panas, bisa jadi kamu melakukan sejumlah kesalahandi bawah ini!

Salah Memilih Warna Cat Dinding

Cat dinding ternyata tidak hanya mempercantik tampilan rumah, tapi juga bisa berdampak pada udara di dalam ruangan.

Ahli interior Goodell David menyebutkan, warna-warna cat yang gelap lebih banyak menyerap panas.

Mengecat dinding dengan warna gelap membuat ruangan terasa panas, bahkan walau suhu di luar sudah rendah.

Baca selengkapnya di sini >>>

Baca Juga: Tak Hanya Mengatasi Rumah Panas, Ini Manfaat Lain dari Kipas Angin

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja