Jadi Destinasi Favorit Para Pendaki, Ini 5 Syarat Mendaki Gunung Rinjani

Anna Maria Anggita - Jumat, 26 April 2024
Syarat mendaki Gunung Rinjani.
Syarat mendaki Gunung Rinjani. Wirestock

Parapuan.co - Gunung Rinjani jadi salah satu destinasi favorit bagi para pendaki gunung.

Sebab, Gunung Rinjani yang terletak di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) ini jadi salah satu gunung berapi aktif dan tertinggi di Indonesia dengan ketinggian 3.726 mdpl.

Maka dari itu, tak salah bila Gunung Rinjani ini diincar oleh para pendaki gunung lokal maupun turis asing.

Jika Kawan Puan ingin mendaki ke Gunung Rinjani, maka perlu tahu berbagai persyaratan yang berlaku.

Dilansir dari Kompas.com, calon pendaki Gunung Rinjani wajib memiliki tiket elektronik (e-ticket) sebelum datang.

Tiket bisa didapatkan melalui aplikasi e-Rinjani seharga Rp5.000 sampai Rp7.500 per orang, sedangkan turis asing mulai Rp150 ribu hingga Rp225 ribu.

Penting untuk dicatat, hanya ada 400 pendaki yang bisa masuk ke Gunung Rinjani melalui tiga jalur setiap harinya, yaitu Senaru, Sembalun, dan Torean.

Akan tetapi, jika kuotanya penuh, calon pendaki tidak diizinkan masuk walaupun sudah datang dari tempat jauh.

Selain itu, I Gusti Ketut Suartha selaku penanggung jawab pelanggaran wisata Gunung Rinjani pun membagikan syarat mendaki Gunung Rinjani yakni:

Baca Juga: 3 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak di Agam, Sumatra Barat

1. Bawa kartu identitas diri seperti KTP untuk WNI dan paspor atau KITAS bagi turis asing.

2. Membawa tiket elektronik yang sudah dibeli.

3. Menunjukkan surat keterangan sehat dari fasilitas kesehatan terdekat.

4. Melakukan registrasi di pintu pendakian sesuai jalur masuk.

5. Mengisi daftar barang bawaan yang akan jadi sampah.

Nantinya barang bawaan yang sudah didaftarkan pun pada saat turun akan dicek lagi.

"Sampahnya sesuai atau tidak dengan barang yang dibawa pas naik. Kalau tidak, akan dikenakan sanksi sesuai dengan barang bawaaan," tegas Gusti.

Itu dia lima syarat mendaki ke Gunung Rinjani, pastikan patuhi agar perjalananmu agar aman dan nyaman untuk bersama yah.

Baca Juga: Rekomendasi Wisata Prioritas Bangka Belitung, Lengkap dengan Tipsnya

(*)



REKOMENDASI HARI INI

4 Momen Memukau di Konser Isyana, Dari Duet hingga Kehangatan Keluarga