Parapuan.co - Penyakit bronkitis kronis sedang viral di TikTok yang ditunjukkan karena adanya kebiasaan buruk seperti merokok.
Seperti yang viral di TikTok, penyakit ini menyerang saluran udara pernapasan di paru-paru.
Viral di TikTok dengan nama bronkitis kronis, penyakit ini dikenal pula dengan sebutan penyakit paru obstruktif kronik (PPOK).
@wak.adjie Stop deh #ispa #fyp #bronkitiskronis #gangguanpernapasan ♬ suara asli - Wak Adjie
Gejala utamanya yaitu batuk hingga berminggu-minggu tak berkesudahan karena saluran udara teriritasi.
Iritasi itu pun membuat trakea dan bronkus membengkak dan dipenuhi oleh lendir.
Namun, bagi sebagian orang gejalanya bisa membaik tanpa pengobatan dalam waktu hingga tiga minggu.
Penyebab Bronkitis Kronis
Tak hanya rokok sebagai penyebab paling umum, penyakit ini juga bisa disebabkan oleh virus influenza seperti penyebab pilek dan flu biasanya.
Virus lainnya yaitu seperti respiratory syncytial virus (RSV), adenovirus, rhinovirus, dan coronavirus.
Baca Juga: Cipung Masuk Rumah Sakit, Ini 3 Penyakit Paru-Paru yang Disebabkan Bakteri
Bakteri juga bisa jadi penyebabnya seperti Bordetella pertussis, Mycoplasma pneumonia, dan Chlamydia pneumonia.
Khususnya karena virus dan bakteri, Kawan Puan harus menjaga jarak dari orang dengan riwayat penyakit ini karena bisa menyebar, dikutip kompas.com.
Polusi udara dan gas beracun juga menjadi penyebab dari kondisi ini.
Gejala Bronkitis Kronis
Gejala umum bronkitis kronis yaitu batuk, lendir dahak yang bisa berwarna apa pun dengan risiko disertai darah.
Kawan Puan juga cenderung akan mudah lelah, sesak napas, dan merasa tidak nyaman di dada.
Gejala demam ringan hingga parah dan menggigil juga mengikuti penyakit ini.
Lantas, apa saja gejala yang harus diwaspadai supaya bisa segera menangani kondisi ini supaya tidak parah?
1. Sakit kepala ringan
Baca Juga: Hari Penyakit Paru Obstruktif Kronik Sedunia, Ini 5 Cara Menjaga Kesehatan Paru-Paru
2. Berlangsung lebih dari tiga minggu
3. Gejalanya membuat sulit tidur
4. Demam tinggi hingga 38 derajat celcius
5. Mengeluarkan dahak yang berubah warna dan berdarah
6. Sesak napas yang parah
7. Tubuh nyeri.
Jika Kawan Puan merasakan gejala di atas, jangan ragu untuk segera melakukan konsultasi dengan dokter.
Hal itu supaya kondisi kesehatan Kawan Puan bisa segera dicek dan diketahui penyebabnya.
Dengan begitu, Kawan Puan pun bisa segera mendapatkan perawatan terbaik untuk terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.
Baca Juga: Mengenal PPOK, Kombinasi Penyakit Pernapasan Bronkitis dan Emfisema
(*)
Josephine Christina Arella/PARAPUAN