3. Cara Menggunakan ChatGPT untuk Melamar Kerja dan Contoh Instruksinya
Kawan Puan, ChatGPT bisa dimanfaatkan untuk berbagai keperluan yang mendukungmu melamar pekerjaan.
Kamu bisa meminta bantuan alat kecerdasan buatan tersebut untuk membuat surat lamaran kerja hingga meriset perusahaan.
Untuk lebih jelasnya, simak cara menggunakan ChatGPT untuk melamar kerja dan contoh instruksi yang bisa kamu tuliskan seperti merangkum Jobstreet!
1. Membuat Surat Lamaran Kerja
ChatGPT dapat membantu dalam menyusun surat lamaran kerja dengan mudah, asalkan kamu memberikan perintah yang jelas.
Sertakan deskripsi pekerjaan yang kamu minati dalam instruksi yang kamu tulis, kemudian ChatGPT akan menghasilkan teks secara otomatis. Contoh:
Tolong buatkan surat lamaran kerja untuk posisi data scientist di Perusahaan A.
Deskripsi posisi data scientist adalah [sebutkan tugas-tugas terkait].
Surat lamaran kerja harus memuat nama pelamar [sebutkan nama lengkapmu], jurusan kuliah [sebutkan], dan posisi yang saya lamar [data scientist].
Baca Juga: Simak 6 Cara Memanfaatkan ChatGPT saat Mengembangkan Ide Usaha
(*)