5 Keseruan Saranghaeyo Indonesia 2024, DAY6 Ajak My Day Karaoke You Were Beautiful

Rizka Rachmania - Minggu, 5 Mei 2024
Keseruan Saranghaeyo Indonesia (SHI) 2024, ada DAY6 yang ajak fans nyanyikan lagu You Were Beautiful.
Keseruan Saranghaeyo Indonesia (SHI) 2024, ada DAY6 yang ajak fans nyanyikan lagu You Were Beautiful. Dok. Rizka Rachmania/PARAPUAN

Parapuan.co - Konser K-pop bertajuk Saranghaeyo Indonesia (SHI) 2024 yang dipromotori oleh MecimaPro berlangsung dengan sukses, Sabtu, (04/05/2024).

Konser Saranghaeyo Indonesia 2024 yang digelar di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara ini menghadirkan solois, boy group, hingga band Korea Selatan.

Ada Xiumin EXO, Chen EXO, Xikers, Young K, Boy Story, dan DAY6 dalam jajaran pengisi acara festival musik Saranghaeyo Indonesia 2024.

Buat Kawan Puan yang belum sempat nonton langsung Saranghaeyo Indonesia 2024 di Ancol kemarin, berikut deretan keseruan yang telah PARAPUAN rangkum.

1. Chen Janji Balik Lagi

Chen, anggota dari boy group EXO tampil sebagai solois di panggung SHI 2024. Ia membawakan sederet lagu hitnya.

Chen EXO berhasil tampil dengan apik dan memukau para fans yang datang langsung untuk menyapa sekaligus menontonnya.

Di akhir penampilan, Chen mengatakan bahwa ia akan segera kembali lagi ke Indonesia lho, Kawan Puan!

2. Chen Bawakan Soundtrack Drakor

Baca Juga: Heboh Bobby iKON akan Jadi Ayah, Penggemar Kilas Balik Kasus Chen EXO

Meskipun Chen merupakan anggota boy group, namun ia punya beberapa lagu yang ia nyanyikan seorang diri.

Salah satunya adalah lagu "Everytime" yang menjadi original soundtrack drama Korea (drakor) Descendants of The Sun.

Sontak saja para fans di venue langsung ikut menyanyikan lagu tersebut, sebab dramanya sungguh populer di tahun 2016.

3. BOY STORY Joget TikTok

BOY STORY, boy group asuhan JYP Entertainment yang semua anggotanya berasal dari China, sempat joget TikTok di atas panggung.

Boy group yang debut tahun 2018 dengan lagu "How Old R U" ini memukau fans Indonesia dengan penampilannya joget TikTok.

Karena pada dasarnya para member adalah idol yang bisa menyanyi dan menari, tentu dance TikTok yang lagi viral sangat mudah bagi mereka.

4. BOY STORY Bawakan Lagu RAN

Selain joget TikTok dengan lagu band Wali asal Indonesia, BOY STORY juga menyanyikan lagu dari grup musik Indonesia, RAN.

Baca Juga: Berlangsung Seru dan Meriah, Ini 4 Fakta Konser IU di Jakarta 2024

Keenam member BOY STORY yang semuanya berasal dari China nampak fasih menyanyikan lirik lagu "Dekat di Hati" bagian reff dari RAN itu.

Mereka berhasil memukau fans, serta mengajak semua audiens SHI 2024 menyanyikan lagu RAN bersama mereka.

BOY STORY juga senang karena bisa menyapa fans di Indonesia untuk pertama kali sejak debutnya.

5. DAY6 Ajak My Day Karaoke

DAY6 tampil sebagai penutup Saranghaeyo Indonesia 2024 dengan kurang lebih membawakan sembilan lagu hitnya, termasuk yang terbaru "Welcome to The Show".

Band yang beranggotakan empat orang ini pun mengajak My Day (nama fans DAY6) untuk nyanyi bareng dan karaoke di lagu "You Were Beautiful".

DAY6 sengaja hanya memberikan musik intrumen sebagai pengiring, dan meminta My Day menyanyikan bagian reff lagu tersebut.

Suara My Day sontak terdengar menggema memenuhi venue menyanyikan salah satu lagu hit dari DAY6 tersebut.

Baca Juga: Jae Park Umumkan Hengkang dari DAY6 dan Putus Kontrak dari JYP Entertainment

(*)

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha