Apa itu Retinol Lip Balm yang Viral di TikTok? Cari Tahu Manfaatnya

Anna Maria Anggita - Rabu, 15 Mei 2024
Retinol lip balm viral di TikTok.
Retinol lip balm viral di TikTok. dima_sidelnikov

Parapuan.co Lip retinol jadi salah satu produk lip care yang menarik untuk dicoba karena sedang viral di TikTok.

Berdasarkan video dari akun @swanpedia menyebutkan lip care seperti lip retinol viral di TikTok ini jadi produk bibir yang bisa dipakai di malam hari.

Menurut video viral di TikTok tersebut, merawat bibir menggunakan lip retinol bisa membuatnya teksturnya jadi lebih halus.

@swanpedia #skincaretips #lipcare ♬ suono originale - Black Themesongs

Lantas, seberapa aman menggunakan retinol untuk bibir?

Dilansir dari wellandgood, retinol merupakan bahan aktif pada skincare anti aging yang bisa meningkatkan kolagen.

Namun, ketika ingin memakai retinol untuk bibir, pastikan kamu menggunakan produk retinol lip balm.

Jaimie DeRosa, MD, seorang ahli bedah plastik bersertifikat menyarankan untuk memastikan pakai retinol yang diformulasi khusus untuk bibir.

"Sebab mukosa bibir lebih tipis dibandingkan kulit wajah di sekitarnya, maka lebih rentan terhadap iritasi atau pengelupasan saat terkena retinol," kata DeRosa.

Lantas apakah retinol lip balm ini benar-benar efektif untuk memperhalus bibir?

Baca Juga: Bibir Lebih Plumpy, Ini Cara Pakai Gua Sha untuk Memijat Bibir

Manfaat Memakai Retinol Lip Balm  pada Bibir

Retinol, termasuk lip retinol, dipuji karena kemampuannya membawa sel-sel kulit baru yang sehat dan menggantikan sel-sel kulit mati.

Tak hanya itu saja, ada pun berbagai manfaat lain menggunakan lip retinol yakni:

- Memperbaiki tekstur, mengurangi munculnya garis-garis halus dan kerutan pada bibir.

- Meningkatkan produksi kolagen di area bibir melalui stimulasi pergantian sel.

Lip retinol juga mengelupas dan mengangkat sel kulit mati, sehingga bibir jadi lebih lembut dan halus.

DeRosa juga menambahkan retinol dapat membantu mengurangi perubahan pigmentasi pada bibir.

Tips Memilih Lip Retinol 

Baca Juga: Viral di TikTok Sampai ke Malaysia, Ini Rekomendasi Lip Cream Matcha Latte Edition 

Sebelum membeli lip retinol, Kawan Puan perlu mengecek labelnya terlebih dahulu guna mengetahui konsentrasi kandungan retinol dalam produk.

Pastikan produk bibir tersebut memiliki konsentrasi retinol rendah dan mengandung banyak bahan yang menutrisi serta menghidrasi bibir.

DeRosa menyarankan untuk memilih masker bibir retinol yang mengandung versi turunan vitamin A yang lebih lembut seperti Retinyl Palmitate atau alternatif retinol nabati, seperti bakuchiol.

Ia juga merekomendasikan mencari formula yang mengandung bahan menghidrasi, seperti asam hialuronat, agar retinol tidak membuat bibir kering.

Biasanya, lip balm retinol mengandung konsentrasi retinoid yang cukup rendah sehingga tidak akan membakar atau mengiritasi bibir.

"Agar aman, sebaiknya lakukan test patch kecil di sudut bibir sebelum menggunakan produk lebih luas," terang Michele Koo, MD, seorang ahli bedah plastik bersertifikat.

Apabila tidak terjadi iritasi, maka Kawan Puan pun bisa memakai produk ke seluruh bibir.

Kapan Waktu yang Tepat Memakai Retinol Lip Balm?

Biasanya skincare yang mengandung retinol tidak boleh digunakan di siang hari karena bisa membuat kulit jadi lebih sensitif terhadap sinar matahari.

Akan tetap, DeRosa menyatakan kamu bisa menggunakan lip retinol di siang hari namun pastikan pula memakai lip balm SPF 30 agar kulit bibir tidak terbakar sinar matahari.

Michele Koo menambahkan pakai pula pelembap bibir di malam hari supaya bibir benar-benar terawat.

Baca Juga: Apa itu Lip Licker's Dermatitis? Kondisi Gangguan Bibir Viral di TikTok

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru