Parapuan.co - Kawan Puan mencari kerja? Ada job fair online yang bisa kamu ikuti di tanggal 21-30 Mei 2024.
Job fair secara daring (dalam jaringan) tersebut digelar oleh platform pencarian kerja Kalibrr.
Sebagaimana dalam pers rilis yang diterima PARAPUAN, job fair online tersebut menyediakan puluhan lowongan kerja magang.
Lowongan tersedia dari 15 mitra perusahaan Kalibrr, yang bisa dilamar pencari kerja mahasiswa aktif atau fresh graduate di berbagai kota di Indonesia.
Job fair bertajuk Internship Festival ini merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh Kalibrr.
Tujuannya adalah untuk mendukung generasi muda Indonesia agar semakin siap menghadapi tantangan karier di masa depan.
Tidak hanya job fair, Internship Festival juga akan menghadirkan seminar dan pelatihan singkat secara daring.
Adapun rangkaian seminar dan pelatihan yang akan diadakan di antaranya pada hari Selasa, 21 Mei 2024, dengan topik "Starter Kit to Kickstart Professional Journey".
Pelatihan itu akan membahas hal-hal yang dipersiapkan untuk memulai magang, seperti Curriculum Vitae (CV) atau portofolio secara daring di media sosial.
Baca Juga: Virtual Job Fair Bantu Atasi Kesenjangan Gender bagi Siswi SMK Jurusan IT
Kemudian untuk hari Rabu, 22 Mei 2024, ada pelatihan dengan topik "How to Nail your Interview for an Internship".
Ini akan membahas tentang tips dalam melakukan wawancara kerja untuk magang.
Semua sesi akan dilakukan melalui platform Zoom dan disiarkan langsung melalui YouTube Live untuk memberikan kemudahan akses bagi seluruh peserta.
Pada rangkaian acara seminar dan pelatihan ini, Kalibrr bekerja sama untuk menghadirkan pembicara ahli dari MyEduSolve.
Pencari kerja dari kalangan mahasiswa dan fresh graduate dari berbagai universitas dan lokasi di Indonesia terbuka untuk turut serta.
Kawan Puan hanya perlu membuat akun Kalibrr melalui tautan https://www.kalibrr.com/login, lalu mendaftarkan diri di bit.ly/kalibrr-internshipfest.
Cara Membuat Akun Kalibrr
Untuk membuat akun di Kalibrr, ikuti langkah-langkah praktis di bawah ini:
1. Buka website Kalibrr dan melakukan "Sign Up". Pilih "Sign In" jika sudah punya akun.
Baca Juga: Jangan Asal Datang, Ini Kiat-Kiat Melamar Lowongan Kerja di Job Fair
2. Isikan data diri pada informasi profil akun yang akan kamu buat, meliputi nama, alamat email, pengalaman kerja atau sertifikat pelatihan, dll.
3. Tinjau profil kamu, kemudian gulir ke bawah dan klik "Submit" jika tidak ada data yang ingin kamu ubah.
4. Untuk mendaftar job fair, kamu bisa juga membuat akun Kalibrr melalui tautan bit.ly/kalibrr-internshipfest.
5. Pilih menu "Sign Up" untuk mendaftar, atau "Login" jika sudah punya akun.
6. Selanjutnya, kamu akan menerima konfirmasi keikutsertaan dan mendapatkan link Zoom.
Itulah tadi informasi mengenai job fair online dari Kalibrr dan cara daftarnya bagi pencari kerja magang.
Perlu kamu catat, pastikan kamu mengikuti job fair dengan baik dan mengecek perangkat sebelum online.
Pastikan kuota internetmu cukup, dan bawa pengisi daya jika kamu berada di luar rumah. Selamat mendaftar!
Baca Juga: Bisa Langsung Wawancara, Ini Keuntungan Mencari Lowongan Kerja Lewat Job Fair
(*)