Parapuan.co - Berikut ini sederet berita terpopuler di kanal Trending Topic, Minggu (19/5/2024), salah satunya sinopsis film Tarot.
1. Viral di TikTok RM BTS Bocorkan Daftar Lagu di Album Right Place, Wrong Person
Menjelang perilisannya pada 24 Mei 2024 mendatang, RM BTS membocorkan daftar lagu yang viral di TikTok untuk album solo terbarunya Right Place, Wrong Person atau RPWP.
Dalam informasi yang viral di TikTok, akan ada 11 lagu yang salah satunya berjudul "Come Back to Me". Sebelumnya, lagu "Come Back to Me" sendiri sudah dirilis pada 10 Mei 2024 dan jadi salah satu lagu yang viral di TikTok.
RM BTS juga sempat membawakan lagu "Come Back To Me" ini saat konser Suga di Seoul, Korea Selatan, pada Agustus 2023 lalu. Tak heran jika ARMY, sebutan untuk fans BTS, sudah pernah mendengarnya.
Album Right Place Wrong, Person sendiri nantinya akan menampilkan lagu-lagu bergenre alternatif.
Bukan itu saja, lagu-lagu yang ada di album Right Place, Wrong Person ini seakan menggambarkan berbagai emosi dalam diri RM BTS ketika ia menginginkan tantangan baru. Lantas, apa saja 11 lagu dari album solo RM BTS Right Place, Wrong Person?
Daftar Lagu Album Right Place, Wrong Person
Baca Juga: Jadi Pembuka Album Right Place, Wrong Person: RM BTS Rilis Lagu Ini
2. Sinopsis Film Tarot, Kutukan Mengerikan yang Mengintai 7 Remaja
Selain dari Indonesia, ada film horor terbaru asal Amerika Serikat yang tayang di bioskop. Tarot merupakan film horor garapan sutradara Spenser Cohen dan Anna Halberg.
Selaras dengan penyangannya di bioskop Indonesia, bayak yang mencari sinopsis film Tarot sebelum menonton.
Di bioskop Indonesia, film Tarot dijadwalkan rilis mulai 15 Mei 2024.
Secara garis besar, sinopsis film Tarot menyoroti kisah tentang kutukan kartu tarot yang berbahaya. Lebih parahnya, kutukan ini mengancam nyawa para pemainnya.
Sebagai informasi, alur cerita film Tarot rupanya diadaptasi dari novel populer berjudul Horrorscope yang ditulis oleh Nicholas Adams.
Novel tersebut dirilis pada tahun 1992 dan sukses menarik perhatian.
Kawan Puan, yuk kita simak ulasan lengkap film Tarot berikut ini!
Baca Juga: Dibintangi Masayu Anastasia, Film Horor Paku Tanah Jawa Segera Dirilis di Bioskop
3. Sinopsis Drakor Oh My Ghost, Perempuan yang Dirasuki Hantu Penggoda
Oh My Ghost merupakan drama Korea (drakor) lawas yang kini kembali populer.
Hadir dengan sinopsis drakor menarik, Oh My Ghost juga dibintangi aktor dan aktris ternama Korea Selatan, lho.
Mengusung genre fantasi yang dibalut komedi, drama Korea Oh My Ghost cocok ditonton saat waktu luang sambil bersantai
Kawan Puan, drama Korea Oh My Ghost dikemas dalam 16 episode dengan durasi masing-masing 60 menit.
Digarap oleh sutradara Yoon Je Won, Oh My Ghost dirilis perdana 3 Juli 2015.
Prime Video, salah satu layanan streaming populer kembali menayangkan drakor Oh My Ghost mulai 15 Mei 2024.
Buat kamu yang ingin menonton, yuk, simak dulu sinopsis drakor Oh My Ghost.
Alur cerita drakor Oh My Ghost menyoroti kisah karakter perempuan yang memiliki kemampuan melihat hantu.
Suatu ketika, karakter perempuan ini dirasuki oleh hantu penggoda yang penuh nafsu.
Baca Juga: Dari Jadwal Tayang Sampai Sinopsis Drakor, Ini 3 Fakta Drama Bitter Sweet Hell
(*)