1. Mencoba Mengerti
Tips paling utama menurut Ariel adalah mencoba mengerti sudut pandang sang putri.
"Tipsnya, paling utama yang pasti, apa lagi anak cewek, ya harus mencoba selalu mengerti," kata Ariel di Kasablanka, Jakarta Selatan, Rabu (15/5/2024).
2. Keseimbangan
Ariel menambahkan, ia memberikan informasi dan menerima curhatan dari Alleia secara seimbang.
Ia tetap memberikan saran mengingat dirinya lebih berpengalaman sebagai orang tua.
Namun, tidak menutup diri dari pendapat atau sudut pandang sang anak terhadap suatu persoalan.
Dalam hal ini, Ariel menetapkan aturan dan batasan, tetapi tetap memberikan Alleia kelonggaran.
"Jadi dikasih kelonggaran tapi juga dikasih aturan. Karena kalau terlalu banyak aturan juga jadi jauh, terlalu longgar juga jadi enggak bagus," tutur Ariel.
Baca Juga: Nilai Akademik Anak Remaja Turun, Perlukah Orang Tua Merekrut Tutor?