Parapuan.co - Berikut ini berita terpopuler di kanal Trending Topic, Jumat (24/5/2024), salah satunya sinopsis drakor Connection.
1. Sinopsis Drakor Connection dan Karakter Perempuan Jeon Mi Do sebagai Reporter
Ada satu drama Korea (drakor) baru yang akan mulai tayang di Vidio 25 Mei 2024, dibintangi oleh Jeon Mi Do sebagai pemeran karakter perempuan.
Drama Korea tersebut adalah Connection, yang mempertemukan Jeon Mi Do dengan Ji Sung sebagai pemeran utamanya.
Dalam drama Korea yang disutradarai oleh Lee Tae Gon ini, Jeon Mi Do akan berperan sebagai reporter surat kabar.
Di sisi lain, Ji Sung akan memerankan karakter detektif di Divisi Narkoba Kepolisian Anhyeon yang tengah mengemban tugas berat nan berbahaya. Wah, Kawan Puan pasti penasaran dengan sinopsis drakor Connection, ya. Apalagi drama ini dibintangi oleh aktor dan aktris ternama Korea Selatan.
Alur cerita akan menyoroti pertemuan awal karakter yang diperankan oleh Ji Sung dan Jeon Mi Do hingga akhirnya mereka bekerja sama. Pertemuan mereka terjadi secara tak sengaja saat keduanya sama-sama berada di daerah Anhyeon.
Bakal seperti apa sinopsis drakor Connection ini berlanjut? Pastinya Kawan Puan jadi ikut ingin tahu, ya! Yuk, cari tahu langsung sinopsis Connection beserta karakter perempuan yang diperankan Jeon Mi Do.
Baca Juga: Karakter Perempuan Tangguh di Sinopsis Drakor Bitter Sweet Hell
2. Kisahkan Perjuangan Ahli Kimia Perempuan di Abad ke-19, Ini Sinopsis Series Lessons in Chemistry
Belakangan ini banyak orang yang penasaran dengan sinopsis series Lessons in Chemistry. Pasalnya, banyak potongan video serial ini kembali beredar di media sosial hingga viral di TikTok.
Dalam potongan-potongan video yang beredar di TikTok, menunjukkan adegan seorang perempuan yang berjuang melawan diskriminasi gender di dunia kerja.
Lantas, seperti apa sebenarnya sinopsis series Lessons in Chemistry yang kini kembali jadi perhatian penikmat sinema dari berbagai negara?
Berlatar tahun 1833, Lessons in Chemistry menceritakan kisah karakter perempuan Elizabeth Zott, seorang ilmuwan muda yang bercita-cita tinggi.
Di masa ketika perempuan tidak dianggap mampu untuk mendalami ilmu pengetahuan, Elizabeth justru mendobrak norma dengan tekadnya menjadi seorang ahli kimia.
Elizabeth menghadapi banyak rintangan dalam perjalanannya kariernya di abad ke-19 tersebut.
Termasuk diskriminasi gender, pernikahan yang tidak bahagia, dan keraguan diri. Namun, ia dikenal sebagai karakter perempuan yang pantang menyerah.
Baca Juga: Ada Sinopsis Series, Ini 3 Fakta Drama China Dream Garden yang Tayang di Viu
3. Sinopsis Film Atlas, Jennifer Lopez Jadi Analis Data yang Tidak Percaya AI
Kecerdasan buatan alias artificial intelligence (AI) kini sudah menjadi bagian dari hidup manusia, bahkan bisa menggantikan beberapa pekerjaan.
Sempat dianggap sebagai alat yang mengancam pekerjaan manusia, AI sebenarnya bisa dimanfaatkan untuk memaksimalkan pekerjaan.
Kawan Puan memang perlu beradaptasi dengan keberadaan AI ini, agar jangan sampai menggantikan kita, namun menguntungkan kita.
Beberapa AI memudahkan pekerjaan, misalnya ChatGPT dan Google Gemini untuk pekerjaan menulis, hingga DALL-E 2 untuk menciptakan gambar.
Nah, salah satu film yang menyoroti tentang AI adalah Atlas, dibintangi oleh Jennifer Lopez sebagai pemeran karakter perempuan utama.
Sinopsis film Atlas menyoroti tentang seorang perempuan analis data (data analyst) yang sangsi akan kemampuan AI.
Dalam alur cerita film dikisahkan bahwa perempuan analis data ini adalah seorang yang sangat cerdas dan brilian.
Akan tetapi ia masih sangat naif karena tidak percaya dengan kehebatan AI, bahkan cenderung menyangsikannya.
Hingga pada akhirnya, sinopsis film Atlas sampai pada karakter perempuan analis data ini harus bergantung dan berharap pada AI.
Baca Juga: Kisahkan Perjuangan Ahli Kimia Perempuan di Abad ke-19, Ini Sinopsis Series Lessons in Chemistry
(*)