Parapuan.co - Apakah kamu merasa kipas angin yang tadinya dingin tiba-tiba anginnya tidak terlalu terasa walau berada pada pengaturan angka yang sama?
Jika ini terjadi, jangan langsung mengganti kipas angin dengan membeli yang baru.
Ada beberapa hal yang menyebabkan angin dari kipas tidak terasa sesejuk sebelumnya, dan semua itu dapat diatasi.
Apa saja penyebabnya dan bagaimana mengatasinya? Simak informasinya seperti merangkum Finnley Electrical di bawah ini!
Penyebab Kipas Angin Tidak Lagi Terasa Dingin
1. Debu dan Kotoran yang Menumpuk
Debu dan kotoran yang menumpuk pada baling-baling dan motor kipas dapat menghambat aliran udara, sehingga angin yang dihasilkan tidak lagi sejuk.
Debu dan kotoran ini juga bisa menyebabkan kipas berputar lebih lambat dari biasanya.
2. Kondisi Motor yang Lemah
Baca Juga: Selain Bikin Udara Kotor, Ini Bahaya Tidak Membersihkan Kipas Angin secara Rutin
Motor kipas angin yang sudah aus atau mengalami penurunan kinerja bisa membuat kipas berputar lebih lambat.
Hal tersebut bisa terjadi karena penggunaan yang berlebihan atau usia motor yang sudah tua.
3. Baling-baling Rusak atau Tidak Seimbang
Baling-baling yang bengkok, retak, atau tidak seimbang mengurangi efektivitas kipas angin dalam menghasilkan angin yang sejuk.
4. Kapasitor Tidak Berfungsi
Kapasitor yang tidak berfungsi dengan baik akan membuat motor kipas berputar lebih lambat atau tidak berputar sama sekali.
5. Penempatan Kipas Angin yang Salah
Penempatan kipas angin yang terlalu dekat dengan dinding atau benda-benda lain dapat menghalangi aliran udara.
Ini bisa menyebabkan kipas tidak dapat mengalirkan udara secara maksimal.
Baca Juga: Cuaca Panas, Simak 4 Tips Menjaga Kualitas Udara di Dalam Rumah
Cara Mengatasi Kipas Angin yang Tidak Lagi Terasa Dingin
1. Membersihkan kipas angin secara berkala, terutama pada bagian baling-baling, motor, dan bagian lain yang berdebu.
Gunakan kain lembap atau alat pembersih debu untuk membersihkan semua bagian kipas angin.
2. Jika motor kipas sudah rusak, gantilah dengan yang baru atau minta bantuan teknisi untuk memperbaikinya.
3. Periksa kondisi baling-baling secara berkala, sehingga bisa langsung diperbaiki jika terjadi kerusakan.
4. Rutinlah memeriksa dan mengganti kapasitor untuk memastikannya berfungsi optimal.
5. Posisikan kipas angin di tempat yang tepat, semisal area yang terbuka dan jauh dari dinding atau penghalang lainnya.
Pastikan ada cukup ruang di sekitar kipas untuk mengalirkan udara dengan baik.
Penempatan yang benar akan meningkatkan efektivitas kipas angin dalam menyejukkan ruangan.
Itulah tadi penyebab kipas angin tidak mengeluarkan udara yang sejuk dan cara mengatasinya. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Viral di TikTok Cara Ampuh Bersihkan Kipas Angin, Bagaimana?
(*)