Namun yang membedakan adalah USG 4D akan menampilkan perkiraan waktu melahirkan.
Bukan itu saja, teknologi USG 4D ini juga menampilkan gambar bergerak atau video secara langsung dari janin di dalam kandungan.
Alhasil, calon orang tua bisa melihat anaknya sedang tersenyum, menguap, menggenggam, dan sebagainya.
Lewat USG 4D, dokter juga bisa mengetahui ada tidaknya kecacatan fisik bawaan lahir.
Misal seperti bibir sumbing yang tidak bisa dilihat pada USG 2D.
Lantas, berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk masing-masing USG?
USG 2D biasanya membutuhkan biaya sekitar Rp100.000 sampai Rp200.000, tergantung dengan kebijakan rumah sakit atau bidan masing-masing.
Sementara untuk USG 3D dan 4D cenderung memiliki biaya yang lebih mahal.
Pemeriksaan 3 dimensi biasanya seharga Rp250.000 sampai Rp300.000. Sementara untuk USGH 4 dimensi rata-rata seharga Rp800.000.
Baca Juga: 3 Hal yang Perlu Dipersiapkan Perempuan Jelang Proses Persalinan
(*)