Jangan Panik! Begini Cara Refund Tiket Kereta Api Lewat KAI Access

Saras Bening Sumunar - Selasa, 4 Juni 2024
Cara refund tiket kereta api di KAI Access.
Cara refund tiket kereta api di KAI Access. Freepik

Parapuan.co - Layanan KAI Access memudahkan Kawan Puan untuk mendapatkan tiket kereta api antar kota, lokal, commuter line, kereta bandara, hingga whoosh.

Di sisi lain, masih banyak yang bingung dengan cara mengajukan refund atau pengembalian untuk perjalanan kereta api antar kota.

Ternyata proses refund di KAI Acces cukup mudah dan antiribet lho, Kawan Puan.

Buat kamu yang mau refund tiket kereta api antar kota lewat KAI Access berikut panduannya:

1. Unduh dan Buka Aplikasi KAI Access

Pastikan kamu sudah mengunduh aplikasi KAI Access dari Google Play Store atau Apple App Store dan sudah terpasang di smartphone kamu.

Buka aplikasi tersebut dan login menggunakan akun kamu. Jika belum memiliki akun, kamu bisa mendaftar terlebih dahulu.

Pilih opsi 'Pembatalan'
Pilih opsi 'Pembatalan'

2. Masuk ke Menu 'My Tickets'

Baca Juga: 5 Tips Mudik Lebaran dengan Kereta Api, Datang ke Stasiun Lebih Awal!

Setelah berhasil login, masuk ke menu 'My Tickets'. Di sini, kamu akan melihat daftar tiket yang sudah kamu pesan.

3. Pilih Tiket yang Akan Di-refund

Cari dan pilih tiket yang ingin kamu refund. Pastikan kamu memilih tiket yang benar karena proses refund tidak dapat dibatalkan.

Pilih tiket yang akan di refund.
Pilih tiket yang akan di refund.

4. Pilih Nama Penumpang

Berikutnya, pilih nama penumpang yang akan melakukan pembatalan tiket kereta api.

Baca halaman syarat dan ketengtuan, dan centang biru untuk setuju.

Kawan Puan kemudian bisa melanjutkan proses pembatalan tiket dengan memasukkan akun bank dengan benar untuk pengambalian dana.

Baca Juga: Naik Kereta Api Sambil Melihat Pemandangan Indah di 5 Jalur Ini, Yuk!

5. Konfirmasi Pembatalan

Selanjutnya, kamu bisa mengkonfirmasi pembatalan tiket perjalanan sesuai dengan yang telah dipilih sebelumnya.

Klik 'Konfirmasi dan Lanjutkan' pada halaman konfirmasi pembatalan.

Lalu pastikan bahwa kamu yakin akan melakukan pembatalan tiket.

Setelah melalui tahapan tersebut, maka proses pembatalan tiket KA telah berhasil kamu lakukan.

Detail Pengembalian Dana.
Detail Pengembalian Dana.

6. Tunggu Pengembalian Dana

KAI akan mengembalikan dana tiket (refund) seratus persen langsung ke nomor rekening yang telah kamu daftarkan.

Pengembalian dana tiket ini membutuhkan waktu 30 hari.

Ketentuan Refund Tiket Kereta Api

- Batas Waktu Refund: Refund hanya bisa dilakukan sebelum waktu keberangkatan kereta. Pastikan kamu melakukan refund sebelum jadwal keberangkatan yang tertera di tiket.

- Biaya Admin: Ada biaya administrasi yang akan dikenakan untuk proses refund. Pastikan kamu membaca ketentuan ini pada aplikasi.

- Metode Pengembalian: Pengembalian dana biasanya dilakukan melalui metode pembayaran yang kamu gunakan saat membeli tiket.

Baca Juga: KAI Expo Digelar Mulai Besok, Ini Berbagai Promo Harga Menariknya

(*)

 



REKOMENDASI HARI INI

Liburan ke Luar Negeri? Ini Tips Aman Menyimpan Paspor selama Perjalanan