Kuota Haji Indonesia 2024 Terbanyak Sepanjang Sejarah, Mencapai 241.000 Jemaah

Saras Bening Sumunar - Senin, 10 Juni 2024
Kuota jemaah Haji Indoensia 2024 terbanyak sepanjang sejarah.
Kuota jemaah Haji Indoensia 2024 terbanyak sepanjang sejarah. prmustafa

Parapuan.co - Setiap tahunnya, banyak masyakarat Indonesia yang bertolak ke Tanah Suci untuk melakukan ibadah haji.

Namun di tahun 2024 ini tampaknya ada yang sedikit berbeda dari pemberangkaan jamaah haji dari Indonesia.

Diketahui kuota jamaah haji tahun 2024 menjadi yang terbanyak sepanjang sejarah.

Hal ini bahkan disampaikan secara langsung oleh Saiful Mujab selaku Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Kementerian Agama.

"Tahun 2024, jumlah jemaah haji merupakan jumlah jemaah terbesar sepanjang sejarah penyelenggaraan haji di Indonesia," ujar Saiful sebagaimana dikutip dari Kompas.com.

Adanya Kuota Tambahan Sebesar 20.000

Menurut Saiful Mujab, awalnya Indonesia mendapatkan jatah kuota haji sebesar 221.00 jemaah haji.

Namun ternyata, ada tambahan kuota jemaah haji 2024 sebesar 20.000.

Dari jumlah tambahan tersebut terdapat 10.000 jemaah yang merupakan tambahan haji reguler.

Baca Juga: 4 Cara Menjaga Kesehehatan Mental selama Menjalankan Ibadah Haji

Sementara itu 10.000 lainnya merupakan haji khusus.

Dari jumlah tersebut, dipastikan total kuota jemaah haji kini mencapai 241.000 orang.

Jumlah tersebut meliputi 213.320 jemaah reguler dan 27.680 jemaah haji khusus.

Para jemaah haji asal Indoensia ini diberangkatkan dari 13 bandara udara di Indonesia yang berasal dari 14 embarkasi haji.

Diketahui kloter pertama jemaah haji diberangkatkan ke Arab Saudi pada 12 Mei 2024 disusul kloter berikutnya.

Lebih lanjut, Saiful Mujab juga menyebut bahwa pihaknya beruypayakan melakukan yang terbaik untuk melayani para jemaah.

"Kami berupaya melakukan yang terbaik untuk melayani tamu Allah, terlebih melayani jemaah haji lanjut usia," pungkasnya.

Kawan Puan yang berkemsempatan menjalankan ibadah haji tahun ini, semoga diberikan kelancaran dan kemudahan selama beribadah ya!

Baca Juga: 3 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Selama Menjalankan Ibadah Haji di Tanah Suci

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru