Tujuan Terkait
Tujuan Lestari terkait

Sinopsis Film Inside Out 2, Menjelajahi Emosi Anak Perempuan yang Beranjak Remaja

Rizka Rachmania - Selasa, 11 Juni 2024
Sinopsis film Inside Out 2 yang menjelajahi emosi-emosi baru pada anak perempuan yang beranjak remaja.
Sinopsis film Inside Out 2 yang menjelajahi emosi-emosi baru pada anak perempuan yang beranjak remaja. Dok. Disney and Pixar

Selayaknya remaja yang berada di fase pubertas, Anxiety terkadang menguasai diri Riley, sehingga membuatnya mengabaikan perasaannya yang lain.

Riley juga mulai merasakan emosi baru yakni Embarrassment (disuarakan oleh Paul Walter Hauser) yang membuatnya malu dan sangat pendiam.

Embarrassment muncul dan menguasai diri Riley saat anak itu terjebak dalam kecanggungan sosial, misalnya saat kenalan dengan orang baru. 

Emosi baru yang juga dirasakan oleh Riley saat dirinya remaja adalah Ennui (disuarakan oleh Adele Exarchopoulos), yakni perasaan bosan dan lesu.

"Ini adalah perasaan setiap remaja yang tidak peduli atau tidak ingin menghadapi sesuatu," ucap John Hoffman sang pengawas cerita.

Keempat emosi baru yang muncul saat Riley remaja itu akan berinteraksi dengan lima emosi yang sudah ada sejak dirinya anak-anak.

Lima emosi yang sebelumnya sudah ada sejak Riley anak-anak yakni Joy, Sadness, Anger, Disgust, dan Fear.

Joy, Sadness, Anger, Disgust, dan Fear harus bersiap untuk menyambut emosi baru yang hadir kala Riley menginjak usia 13 tahun.

Kira-kira bakal seperti apa interaksi para emosi tersebut di dalam diri Riley? Bagaimana Riley remaja mengenali dan memahami emosi baru yang mulai ia rasakan?

Kawan Puan, itu tadi sinopsis film Inside Out 2 yang siap tayang di bioskop mulai 14 Juni 2024. Tonton filmnya untuk ikut menjelajahi emosi dalam dirimu! 

 Baca Juga: Yuk Berkenalan dengan 4 Karakter Emosi Baru di Inside Out 2!

(*)

Sumber: IDAI
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat